Enggan Bergaul dengan Artis-artis Sosialita, Inul Daratista Justru Mengaku Minder : Aku Ini Siapa?

Pedangdut Inul Daratista mengaku merasa minder saat bertemu atau berteman dengan artis lain.

instagram/@inul.d
Penyanyi dangdut Inul Daratista 

"Aku nggak mau bergaul sama mereka karena aku merasa aku ini masih belum seperti mereka," pungkas Inul.

Baca juga: Balasan Neno Warisman Disebut Hina Dina Oleh Inul Karena Ajak Demo Minimarket: Jangan Gitu Mba

Inul Daratista Buka Suara Usai Disebut Sindir Lesti Kejora Soal Nikah Siri

Nama Inul Daratista pun menjadi perhatian ketika namanya ramai dituding suka menyindir Lesti Kejora soal nikah siri di Instagram.

Akibatnya, postingan Inul itu menimbulkan kesalahpahaman hingga ia mendapat reaksi negatif dari warganet.

Inul Daratista lantas memberikan klarifikasi terkait hal tersebut.

"Katanya aku bully Lesti nikah siri, nggak ada saya nyindir dia. Saya justru dulu pernah ngalamin itu juga (nikah siri)," kata Inul, dilansir Tribun Style dari YouTube Melaney Ricardo pada Senin, 1 November 2021.

Inul juga mengatakan bahwa dirinya tak pernah menyindir siapapun di unggahan Instagramnya.

Inul Daratista sempat dihujat lantaran dituding sindir Lesti Kejora soal nikah siri.
Inul Daratista sempat dihujat lantaran dituding sindir Lesti Kejora soal nikah siri. (YouTube Melaney Ricardo)

"Dan saya tidak men-judge siapapun. Kalaupun memang ada tulisan saya yang nyindir siapa, itu tidak ada," imbuhnya.

Terus terang, Inul mengaku bahwa dirinya suka menulis sejak masih remaja.

Itulah yang membuat dirinya kerap menuliskan caption panjang di setiap unggahan Instagramnya.

Meskipun banyak yang tak suka dengan tulisannya, Inul Daratista mengaku tak peduli dengan penilaian orang lain.

"Kalau seandainya orang itu melihat bahwa apa yang aku tulis itu dia menerima dan menyaringnya dengan positif,

saya rasa tidak ada yang namanya kontra. Semuanya akan pro gitu," ucap Inul.

Selain itu, Inul juga memaklumi bahwa setiap orang memiliki penilaian tersndiri terhadap apa yang dilakukannya.

"Tapi di dunia ini tidak ada yang sempurna, ada hitam dan putih. Ada yang jelek, ada yang baik.

Sumber: TribunStyle.com
Halaman 2 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved