Jawaban Ikke Nurjanah Saat Disinggung Karma Aldi Bragi: 'Ririn Juga Enggak Ada Hubungannya'

 Ikke Nurjanah sempat memberikan jawabannya saat disinggung soal karma Aldi Bragi. Ungkap tak ada hubungannya dengan hubungan Aldi Bragi dan Ririn.

Editor: Vega Dhini
Instagram @ririndwiariyanti/@ikkenurjanah0518
Ikke Nurjanah tanggapi kabar perceraian Aldi Bragi dan Ririn (Kolase Tribunnews) 

"Ya ini mungkin setiap cobaan, karena mungkin ketidaktahuan orang ngomong itu," kata Ikke Nurjanah.

Ibu satu anak tersebut lantas menolak tegas jika pernikahan Ririn Dwi Ariyanti dan Aldi Bragi tidak ada kaitannya dengan dirinya.

"Enggak ada kaitannya sama aku," tutup Ikke Nurjanah.

Sementara itu ketika jadi bintang tamu program 'Kopi Viral', Ikke Nurjanah ditanya soal obrolan terakhirnya dengan Aldi Bragi.

Ikke Nurjanah membenarkan masih berkomunikasi dengan Aldi.

Namun itu hanya sebatas membahas urusan buah hatinya, Siti Adira Kania.

Terlepas dari itu, Ikke mengatakan tak tahu banyak hal.

"Jadi kalau kita berkomunikasi memang atau melakukan interaksi lebih karena anak. Tapi kalau sudah masuk wilayah pribadi, ya sudah nggak, udah nggak etis, nggak pantas lagi," jelasnya.

Saat disinggung apakah dia memberi dukungan kepada Aldi saat mengetahui rumah tangga mantan suaminya tengah di ujung tanduk, Ikke enggan banyak berkomentar.

"Kayaknya itu wilayah yang lain deh, malah jadi 'ih sotoy amat ngajarin gue'," kata Ikke Nurjanah.

(Sripoku.com/Rizka Pratiwi Utami)

Artikel ini telah tayang di Sripoku.com dengan judul Tahan Malu 'Diusir' Ririn Dwi Ariyanti dari Rumah, Ikke Nurjanah Bongkar Masa Lalu Aldi Bragi: Karma

Sumber: Sriwijaya Post
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved