Ibu Kota Ukraina Siaga Tinggi, Pasukan Putin Mendekat dari Segala Sisi Kota Kiev
Ibu Kota Ukraina Siaga Tinggi, Pasukan Putin Mendekat dari Segala Sisi Kota Kiev
Editor:
Ahmad Haris
AP PHOTO/EMILIO MORENATTI via KOMPAS.COM
Tentara Ukraina mengambil posisi di luar fasilitas militer saat dua mobil terbakar, di sebuah jalan di Keiv, Ukraina, Sabtu, 26 Februari 2022.
Pertempuran sengit sedang berlangsung di kota utara Kharkiv, yang dekat dengan perbatasan Rusia, sementara "perlawanan berkurang di selatan," kata seorang pejabat AS.
Di Vasilkiv, sebuah kota sekitar 35 kilometer selatan Keiv, Wali Kota mengatakan Sabtu (26/2/2022) pagi bahwa pertempuran sengit terjadi di tengah kota.
Wali Kota Vasilkiv Natalia Balasynovich mengatakan ada kerugian di pihak Ukraina dengan "banyak yang terluka, sayangnya, mereka berusia 200-an," katanya kepada saluran parlemen Ukraina Sabtu (26/2/2022).
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Pasukan Rusia Mendekat dari Semua Sisi, Ibu Kota Ukraina Siaga Tinggi"
