Tiru Arab Saudi, Tempat Makan Ini Berhenti Aktivitas saat Berkumandang Azan Salat
Nasi Kebuli Jordan, tempat makan, meniru budaya di Arab Saudi selama menjalankan aktivitas.
TRIBUNBANTEN.COM - Nasi Kebuli Jordan, tempat makan, meniru budaya di Arab Saudi selama menjalankan aktivitas.
Yaitu, berhenti beraktivitas saat berkumandang azan salat.
Ini menjadi ciri khas dari tempat makan yang telah mempunyai empat cabang di Condet, Karawaci, Bekasi, dan Bali.
Baca juga: Kuliner Banten: 3 Rekomendasi Tempat Makan Siomay dan Batagor Populer di Kota Serang dan Cilegon
"Budaya waktu azan salat. Sedang, kami coba adaptif kan. Kami ambil budaya itu dari Arab Saudi," ujar CEO Kebuli Jordan Bagus Pasta pada Sabtu (26/11/2022).
Pernyataan itu disampaikan saat perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-2 Kebuli Jordan di cabang Condet.
Ketika berkumandang azan salat, kata dia, para pegawai juga secara bergantian menunaikan ibadah salat.
"Setiap azan, berhenti teman-teman bergantian salat. Dan wajib mengumandangkan azan di setiap outlet," ujarnya.
Selain itu, menurut dia, kepada para tamu yang baru datang, pihaknya selalu mengucapkan salam sebagai tanda untuk menyambut kedatangan tamu.
"Salam ini, kami kategorikan. Kami SOP-kan dengan Assalamualaikum. Sederhana sih, tapi bisa menjadi posisi branding," tambahnya.
