Wisata Banten

4 Tempat Wisata Terpopuler di Kabupaten Pandeglang yang Wajib Dikunjungi

Wilayah Kabupaten Pandeglang Provinsi Banten, memiliki banyak tempat wisata yang sangat menarik, dan sayang untuk dilewatkan.

Penulis: Ahmad Haris | Editor: Ahmad Haris
Kolase TribunBanten.com/ Instagram
Berikut empat rekomendasi tempat wisata di Kabupaten Pandeglang, Provinsi Banten. 

Sama seperti Anyer, pantai-pantai di memiliki daya tarik tersendiri.

Saat sore hari, sunset di Pantai Carita sungguh luar biasa.

Cocok untuk dijadikan sebagai tempat fotografi.

1. Tanjung Lesung

Pantai di Tanjung Lesung yang luas nan indah.
Pantai di Tanjung Lesung yang luas nan indah. (Instagram @tanjunglesungid)

Keindahan wisata Tanjung Lesung tak perlu diragukan lagi.

Dengan pantai dan beberapa destinasi wisata lainnya, Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Tanjung Lesung sangat cocok jadi rekomendasi tempat wisata bagi tribuners saat akhir tahun. 

Untuk menuju ke lokasi wisata ini tidak membutuhkan waktu lama.

Tanjung Lesung yang berada di Kecamatan Panimbang, Kabupaten Pandeglang, Provinsi Banten tidak jauh dari Jabotabek.

Tanjung Lesung merupakan pusat wisata di Pandeglang yang saat ini dikembangkan oleh PT Jababeka Tbk dan PT. Banten West Java (BWJ), untuk menjadi daerah destinasi wisata berkelas internasional.

Nama legal KEK Tanjung Lesung adalah BWJ. Tetapi branding Tanjung Lesung, kini sudah dijadikan nama destinasi, bahkan salah satu yang favorit di Pulau Jawa, khususnya di wilayah Jabodetabek dan Banten.

Keberadaan Tanjung Lesung diupayakan bisa membangun dan memberikan kemajuan dari sektor ekonomi melalui wisata.

Dengan waktu tempuh 2 sampai 3 jam perjalanan dari Jabotabek, wisatawan yang hendak ke Tanjung Lesung bisa menggunakan Tol Serang-Panimbang agar lebih cepat.

Akses menuju destinasi yang ditetapkan sebagai KEK oleh pemerintah ini, cukup lancar dan bebas macet.

Untuk para wisatawan yang akan berlibur, bisa menikmati keindahan dan eksostisnya wisata Tanjung Lesung, dan pantainya seperti Pantai Lalassa dan Pantai Badur.

Wisatawan juga akan menikmati berbagai wisata air seperti, banana boat, jetski, sea kayaking, snorkling, dan diving.

Tanjung Lesung merupakan spot paling seru untuk melakukan kegiatan tersebut, dan akan semakin berkesan.

Wisata juga akan disuguhi makan seafood segar hasil tangkapan, aktivitas seru tersebut tentu semakin menambah pengalaman baru bagi wisatawan.

Jadi, Tribunners bakal berwisata kemana nih di Banten?

Sumber: Tribun Banten
Halaman 3 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved