Kabar Seleb

Fuji Akui Hubungan Asmaranya dengan Thariq Halilintar Terjalin Tak Sehat, Orang Tua Menyayangkan

Selebgram Fuji An mengaku hubungan asmaranya dengan sang mantan, Thariq Halilintar terjalin tak sehat.

Instagram
Selebgram Fuji An mengaku hubungan asmaranya dengan sang mantan, Thariq Halilintar terjalin tak sehat. 

"Sebagai orang tua ya kan kita cuman bisa lihat dari jauh, men-support aja," ucap Haji Faisal.

"Tapi ngelihat itu, opa (kayaknya) ikut sedih," ucap Feni Rose sebagai host dikutip dari YouTube TRANS TV Official, Minggu (26/3/2023).

Haji Faisal pun langsung tertawa, "Bisa aja, ya saya kan laki-laki, si Thariq kan laki-laki," terangnya.

"Jadi bisa merasakan ya?" tanya Feni Rose memastikan.

Haji Faisal dan Dewi Zuhriati pun hanya tertawa.

Lebih lanjut, Feni Rose memastikan terkait kandasnya hubungan adik Vanessa Angel tersebut, lantaran Thariq Halilintar yang sudah siap menikah, tetapi Fuji masih ingin fokus berkarier.

"Tapi gimana, bener nggak sih memang salah satunya mungkin karena Thariq udah siap menikah, Fuji masih ingin fokus sama karier."

"Itu betul nggak sih seperti itu?" tanya Feni Rose.

Intip potret kebersamaan Thariq Halilintar dengan orang tua Fuji, Haji Faisal dan Dewi Zuhriati.
Intip potret kebersamaan Thariq Halilintar dengan orang tua Fuji, Haji Faisal dan Dewi Zuhriati. (Instagram @thariqhalilintar)

Baca juga: Gen Halilintar Kena Hujatan usai Dituding Jadi Pemicu Kandasnya Hubungan dengan Fuji, Thariq Sedih

Namun, Dewi Zuhriati mengaku tidak mengetahui persis alasan Fuji dan Thariq Halilintar putus.

Dewi Zuhriati mengatakan, baik Fuji maupun Thariq Halilintar ingin introspeksi diri masing-masing terlebih dahulu.

"Kita nggak tau persis, cuman mereka bilang 'Ya udah kita ini aja dulu, introspeksi diri masing-masing aja dulu'," ungkap Dewi.

Dalam kesempatan tersebut, Dewi Zuhriati sebelumnya sempat menanyakan perihal perasaan Fuji dengan Thariq.

Rupanya, keduanya masih saling menyayangi.

"Iya kita tanya si Thariqnya datang ke rumah, 'Kamu masih sayang sama Fuji?' 'Masih sayang'."

"Tanya lagi sama Fuji, 'Kamu masih sayang sama Thariq?' 'Masih sayang'," beber Dewi.

Sumber: Tribun Banten
Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved