One Piece
Komandan Yonko Ketar-ketir, Ini Perwujudan Seraphim di One Piece Ketika Sudah Dewasa
Apakah Serphim di One Piece bisa berevolusi menjadi wujud orang dewasa?.
Penulis: Abdul Rosid | Editor: Abdul Rosid
TRIBUNBANTEN.COM - Apakah Serphim di One Piece bisa berevolusi menjadi wujud orang dewasa?
Manga One Piece karya Eiichiro Oda terus menyajikan alur cerita yang tak bosan dibaca dan disimak.
Tak ayal, manga One Piece menjadi salah satu manga terpopuler di dunia hingga saat ini.
Baca juga: One Piece 1081: Bepo Layak Sandang Gelar Wakil Kapten Bajak Laut Heart Pirates, Ini Alasannya
Sebelum masuk ke pembahasan, berikut ulasan tentang Seraphim.
Apa itu Seraphim
Seraphim adalah unit khusus Pacifista yang dikembangkan oleh kelompok ilmu pengetahuan khusus marinir yang diketuai oleh Dr Vegapunk.
Mereka adalah senjata manusia yang dibangun dalam cetakan mantan anggota Shicibukai di masa muda mereka, dengan maksud untuk menggantikan posisi kelompok tersebut di antara tiga kekuatan besar.
Baca juga: Full Spoiler One Piece Chapter 1081: Kuzan Kena Bogen Garp
Unit Seraphim, sama seperti Pacifista yang berbasis di Bartholomew Kuma , adalah cyborg yang dibangun dengan citra orang yang ada.
Dalam kasus mereka, mereka memiliki kemiripan yang luar biasa dengan mantan Shicibukai, meskipun pada usia yang jauh lebih muda.
Kepribadian Seraphim
Seperti Pacifista asli, Seraphim menjalankan tugas mereka dengan cara robot yang tenang. Jika diberi perintah untuk menyerang, mereka akan melakukan apa yang diperintahkan, meskipun tanpa menahan diri dan membahayakan nyawa para pejuang yang jatuh.
Koby , meskipun menjadi kapten Marinir dan anggota SWORD , memiliki kesulitan yang jelas untuk memerintah mereka selama pengepungan Amazon Lily, menyiratkan bahwa mereka mungkin lebih sulit dikendalikan daripada unit Pacifista normal.
Kemunculan Pertama Seraphim
Dalam One Piece 1059 terlihat marine tengah menyerang Pulau Amazon Lily.
Pulau tersebut merupakan markas Bajak Laut Kuja yang dipimpin oleh Boa Hancock.
Pada chapter itu, diperlihatkan pasukan suku kuza dibuat kerepotan setelah diserang oleh mesin penghancur buatan Dokter Vegapunk.
Ciri dari Seraphim mempunyai rupa seperti anak-anak, lebih tepatnya anggota Shicibukai versi kids.
Selain itu, Seraphim juga mampu menirukan gaya bertarung para anggota Shicibukai sebelumnya.
Seperti halnya Seraphim Mihawk yang mampu melancarkan serangan tebasan kepada Kurohige.
Namun ada hal unik dari Seraphim itu sendiri, dimana di punggungnya terdapat sayap hitam dan rambut putih.
Hal itu mengingatkan dengan salah satu tangan kanan Yonko Kaido bernama King.
King merupakan satu-satunya Ras Lunaria yang masih hidup sampai sekarang.
Lantas bagaimana bisa Seraphim punya ciri seperti Ras Lunaria.
Kemungkinan terbesar, sebelum King lepas dari penjara kaum naga langit sampel darah orang nomor dua di bajak laut binatang buas itu sudah diambil oleh Dokter Vegapunk.
Hal itu mungkin terjadi, mengingat Dokter Vegapunk salah satu ilmuwan yang mampu mengekstrak sel Kaido beserta buah iblisnya.
Apakah Seraphim Bisa Menjadi Orang Dewas?
Seraphim bisa dikatakan adalah versi anak kecilnya para mantan anggota Shicibukai.
Artinya, Seraphim bisa tumbuh dan berkembang seperti layaknya anak pada umumnya.
Hal itu diperkuat dengan perkataan Vegapunk Shaka yang menyatakan bahwa Serpahim masih anak-anak belum tumbuh menjadi dewasa.
| Daftar Nama Asli dan Kekuatan Gorosei Terbongkar di Manga One Piece 1086, Ini Bocorannya |
|
|---|
| Mengungkap Kekuatan Im Sama dan Gorosei di One Piece Usai Bertarung dengn Sabo |
|
|---|
| Link Baca dan Spoiler One Piece 1085: Pesan Terakhir Nefertari Cobra untuk Vivi dan Luffy |
|
|---|
| Rilis 4 Juni 2023, One Piece 1085 Spoiler: Kemunculan Karakter Baru, Dragon Waspada? |
|
|---|
| Pekan Ini Libur, Ini Bocoran Spoiler One Piece 1085: Alur Cerita Fokus Bahas Identitas Ratu Lily |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.