Cristiano Ronaldo Masih Ingin Tampil Bersama Timnas Potugal, Ini Tujuannya
Mega bintang sepak bola, Cristiano Ronaldo menyatakan ingin tetap membela Timnas Portugal.
TRIBUNBANTEN.COM - Mega bintang sepak bola, Cristiano Ronaldo menyatakan ingin tetap membela Timnas Portugal.
Pelatih Timnas Portugal, Roberto Martinez alasan Cristiano Ronaldo masih tetap tampil lantaran ingin mencapai 250 caps atau penampilan bersama Selecao das Quinas.
Hal itu diketahui dalam video wawancara Roberto Martinez dengan eks pemain Arsenal, Freddie Ljungberg, yang diunggah platform X pada 22 Desember 2023.
Baca juga: Cristiano Ronaldo Jadi Raja Penalti di Tahun 2023, Lionel Messi, Mbappe dan Haaland Dibungkam
"Dia (Ronaldo) hampir mencapai 200 caps, sesuatu yang belum pernah dilakukan siapa pun sebelumnya," ucap Martinez, dilansir dari Goal.
"Saya sempat berbincang dengannya. Itu adalah percakapan pribadi, tetapi saya dapat mengungkapkan satu hal yang dia katakan," ujarnya.
"Saya bertanya apakah 200 caps adalah sesuatu yang menarik atau tidak? Dia bilang, '250 menarik buat saya'," tutur Martinez.
Megabintang berinisial CR7 itu kini sudah mengemas 205 penampilan bersama timnas Portugal, menjadi pesepak bola pertama yang menembus 200 caps di level internasional.
Ronaldo mencapai laga ke-200 bersama Portugal saat melawan Islandia pada Kualifikasi Euro 2024, 21 Juni 2023.
Eks pemain Manchester United itu mencetak satu-satunya gol kemenangan Portugal atas Islandia.
Itu merupakan gol ke-123 milik Ronaldo di panggung internasional sekaligus menegaskan statusnya sebagai top skor timnas Portugal.
Secara keseluruhan, Ronaldo kini sudah mengemas 128 gol dalam 205 pertandingan bersama Portugal.
Jika ingin mencapai target 250 caps, Ronaldo kemungkinan masih harus bermain di Piala Dunia 2026 pada usia 41 tahun.
Pada Oktober 2023, jurnalis bernama Ali Al Harbi pernah mengabarkan Ronaldo masih ingin bermain di Piala Dunia 2026 yang akan berlangsung di Kanada, Meksiko, dan Amerika Serikat.
"Cristiano Ronaldo ingin bermain di Piala Dunia 2026 saat dia menjadi pemain Al Nassr dan kemudian dia akan mengumumkan pensiun dari sepak bola," tuturnya.
Namun, Ronaldo mengatakan saat ini ia tidak menentukan target apa pun dan hanya ingin bermain selama kondisi fisiknya memungkinkan.
"Saya akan bermain selama sisa musim ini dan musim berikutnya. Setelah itu, saya harus melihat apakah tubuh saya bisa terus bermain atau tidak," ucap Ronaldo, dilansir dari Diario AS, Oktober 2023.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Pelatih Ungkap Keinginan Cristiano Ronaldo bersama Timnas Portugal"
| Hasil Akhir Goa vs Al Nassr: Tim Ronaldo Unggul 1-2 pada Laga AFC Champions League Two |
|
|---|
| Jadwal Kualifikasi Piala Dunia 2026 Rabu 15 Oktober 2025: Ada Duel Sengit Portugal vs Hongaria |
|
|---|
| Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Eropa: Jadwal Matchday 7-8, Portugal Bidik Tiket Awal |
|
|---|
| Followers Instagram Selena Gomez Kembali Berkurang 1 Juta, Jadi 417 Juta Pengikut |
|
|---|
| Bertambah Dua Juta, Followers Instagram Ronaldo Naik Lagi Jadi 664 Juta, Terbanyak di Dunia |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.