Kabar Seleb
Dinyatakan Lulus dari SMM Yogyakarta, Putri Ariani Siap Lanjut Sekolah Musik di Amerika
Putri Ariani (18) juara empat America's Got Talent 2023 atau musim ke-18 akhirnya lulus dari Sekolah Menengah Musik (SMM) di Yogyakarta.
Kendati biaya kuliah di The Juilliard School cukup fantastis, Putri Ariani bisa dibilang beruntung.
Pasalnya, Putri Ariani sudah mengantongi beasiswa dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbud Ristek).
“Inspirasi Putri untuk negara ini luar biasa. Maka dari itu kami ingin merealisasikan mimpi Putri untuk berkuliah di kampus impian Putri, yang seleksinya sangat ketat."
"Jadi kami akan mendukung penuh lewat Beasiswa Indonesia Maju,” ungkap Menteri Nadiem yang disambut tangis haru Putri.
Program BIM, yang pada tahun ini juga menyasar siswa kelas menengah atas dan sederajat, juga akan membantu penerima beasiswa mulai dari persiapan memasuki perguruan tinggi pilihannya.
“Jadi selain beasiswa penuh saat kuliah nanti, dalam proses pendaftaran Putri ke kampus, persiapan untuk tes juga akan didukung lewat beasiswa ini,” jelas Nadiem yang bersedia untuk menawarkan surat rekomendasi untuk memperkuat pendaftaran Putri ke kampus lantaran prestasinya.
Menutup pertemuan, Putri menyampaikan terima kasih kepada Menteri Nadiem dan Kemendikbudristek karena sudah mendukung impiannya untuk berkuliah di tahun depan.
“Terima kasih. Aku senang banget. Soalnya dari kecil impianku mau kuliah di The Julliard School,” tutup Putri.
Belum lama ini, Putri Ariani mengunjungi The Julliard School.
Dikutip dari Instagram pribadinya, Putri Ariani mengunjungi universitas musik bergengsi di Amerika Serikat tersebut pada 3 Oktober 2023.
Tak sendiri, Putri berkunjung ditemani Konjen RI New York.
Dalam kesempatan tersebut, Putri Ariani unjuk kebolehannya menyanyi dan bermain piano.
Bahkan Putri Ariani melantunkan Al Quran dihadapan seorang asisten dekan musik The Julliard School tersebut.
Saat tiba, Putri Ariani tampak antusias diajak tur di Univeristas impiannya tersebut.
Asisten Dekan Divisi Musik Juilliard, Fadwa Hayes mendampingi Putri Ariani tur di universitas tersebut.
| Anak Mulan Jameela, Muhammad Fadly Aziz Lulus Kuliah di Jepang, Ahmad Dhani: Alhamdulillah |
|
|---|
| Sang Ibunda Meninggal Dunia, Momo Eks Geisha Akui Sangat Terpukul |
|
|---|
| Pelawak Sule Dikabarkan Sakit Keras, Rizwan Fadilah Blak-blakan Ungkap Kondisi Sang Ayah |
|
|---|
| Pindah dari Banyuwangi ke Jakarta, Farel Prayoga Jalani Kehidupan yang Baru |
|
|---|
| Nicholas Saputra Perdana Main Film Musikal, Akui Kesusahan Nyanyi Sambil Menari dan Berakting |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banten/foto/bank/originals/Putri-Ariani-lulus-dari-SMM.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.