Daftar Harga Sejumlah Bahan Pokok di Pasar Rau dan Pasar Taman Sari Kota Serang

Sebelum mengalami kenaikan, harga cabai rawit merah berada di angka Rp 55.000 per kilogram.

|
Penulis: Ade Feri | Editor: Agung Yulianto Wibowo
TribunBanten.com/Ade Feri
Harga sejumlah bahan pokok di Pasar Rau dan Pasar Taman Sari Kota Serang cenderung stabil, Jumat (19/7/2024). 

Laporan Reporter TribunBanten.com, Ade Feri

 

TRIBUNBANTEN.COM, SERANG - Harga sejumlah bahan pokok di Pasar Rau dan Pasar Taman Sari Kota Serang cenderung stabil, Jumat (19/7/2024).

Namun, harga cabai rawit merah mencapai Rp 70.000-Rp 80.000 per kilogram.

Aidis, pedagang sayur di Pasar Rau, mengatakan harga cabai rawit merah mengalami kenaikan sejak beberapa pekan pada bulan ini.

Baca juga: Update Harga Kebutuhun Pokok di Banten per Hari Ini, Cabai Merah Rawit Merah Naik, Telur Turun

Sebelum mengalami kenaikan, harga cabai rawit merah berada di angka Rp 55.000 per kilogram.

"Harga cabai yang lain tidak mengalami kenaikan," kata pria berusia 24 tahun ini kepada TribunBanten.com di Pasar Rau, Jumat siang.

Harga yang tidak berubah adalah cabai keriting Rp 50.000 per kilogram, cabai merah Rp 40.000 per kilogram, dan cabai rawit Rp 60.000 per kilogram.

Selain cabai, ada sejumlah bahan pokok lain sepekan ini harganya tidak berubah, seperti bawang putih Rp 40.000, bawang merah Rp 28.000, wortel Rp 12.000, dan tomat Rp 8.000 per kilogram.

Afif (27), penjual bahan pokok lainnya, mengatakan hanya minyak curah yang mengalami kenaikan harga.

"Sekarang harga masih sama, tepung terigu Rp 8.000 per kilogram dan gula pasir Rp 17.000 per kilogram. Minyak goreng saja yang naik, sebelumnya Rp 13.000, sekarang jadi Rp 15.000-Rp 16.000 per kilogram," ujarnya.

Harga cabai rawit merah dan minyak goreng juga mengalami kenaikan di Pasar Taman Sari Kota Serang.

Baca juga: Gak Nyangka! Begini Reaksi Jokowi saat Diteriaki Warga Serang soal Harga Cabai dan Tomat Mahal

Devi, penjual sayuran, mengatakan cabai rawit merah sempat turun jadi Rp 30.000 per kilogram.

"Sekarang naik lagi jadi Rp 70.000 per kilogram," katanya.

Dia menyebutkan, harga Minyak Goreng Kita juga naik jadi Rp 16.000 dari Rp 14.000-Rp 15.000 per kilogram.

Adapun komoditas lain yang tidak mengalami perubahan harga selama sepekan ini di antaranya tomat Rp 10.000 per kilogram, telur Rp 28.000 per kilogram, gula pasir Rp 18.000 per kilogram, gula merah Rp 16.000 per kilogram.

 

Sumber: Tribun Banten
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved