Kalender 2025
14 Juli Memperingati Hari Apa? Ada Hari Pajak Nasional, Ini Sejarahnya
Hari Pajak Nasional bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat mengenai pentingnya pajak dalam pembangunan negara dan mendorong kepatuhan pajak
Penulis: Vega Dhini | Editor: Vega Dhini
TRIBUNBANTEN.COM - Setiap tanggal 14 Juli memperingati hari apa? Simak sejarah Hari Pajak Nasional berikut ini.
Menurut kalender 2025, tidak ada hari libur nasional pada tanggal 14 Juli.
Namun, tanggal 14 Juli setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Pajak Nasional.
Hari Pajak Nasional bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat mengenai pentingnya pajak dalam pembangunan negara dan mendorong kepatuhan pajak di kalangan wajib pajak.
Sejarah Hari Pajak Nasional 14 Juli
Dikutip dari situs resmi Direktorat Jenderal Pajak, tanggal 14 Juli telah ditetapkan sebagai hari Pajak melalui KEP- 313/PJ/2017 tanggal 22 Desember 2017.
Pada tanggal 14 Juli 1945 merupakan momentum penting dalam sejarah perjalanan organisasi perpajakan di Indonesia pada masa awal pasca proklamasi kemerdekaan RI.
Dalam rangka penghormatan terhadap sejarah perjuangan bangsa, serta memotivasi para insan fiskus maka perlu menetapkan tanggal tersebut sebagai Hari Pajak yang diperingati di lingkungan Direktorat Jenderal Pajak.
Kata "Pajak" pertama kali disebut oleh Ketua BPUPKI Radjiman Widioningrat dalam suatu sidang panitia kecil mengenai "Keuangan" dalam masa reses BPUPKI setelah pidato terkenal Soekarno dibacakan pada tanggal 1 Juni 1945.
Radjiman dalam lima usulannya menyebutkan bahwa "Pemungutan Pajak harus diatur oleh hukum".
Kemudian kata pajak muncul dalam "Rancangan UUD Kedua" yang disampaikan pada tanggal 14 Juli 1945 pada Bab VII Hal Keuangan- Pasal 23 pada butir kedua yang berbunyi: "Segala pajak untuk keperluan negara berdasarkan Undang-Undang".
Berlatar belakang sejarah tersebut, maka tanggal 14 Juli 1945 ditetapkan sebagai Hari Pajak.
Hari Pajak Nasional 14 Juli bukanlah hari libur nasional, tetapi momentum penting untuk memperingati sejarah lahirnya aturan pajak di Indonesia, serta mengajak masyarakat untuk lebih taat dan mendukung pembangunan negara melalui pembayaran pajak.
Selain Hari Pajak Nasional pada 14 Juli 2025, berikut deretan hari penting nasional dan internasional sepanjang Juli 2025:
Daftar Hari Penting Nasional
- 1 Juli 2025: Hari Bhayangkara
- 2 Juli 2025: Hari Kelautan Nasional
- 5 Juli 2025: Hari Bank Indonesia
- 5 Juli 2025: Hari Ulang Tahun Bank Negara Indonesia
- 7 Juli 2025: Hari Pustakawan Nasional
- 9 Juli 2025: Hari Satelit Palapa
- 12 Juli 2025: Hari Koperasi Indonesia
- 14 Juli 2025: Hari Pajak Nasional
- 21 Juli 2025: Hari UFO Indonesia
- 22 Juli 2025: Hari Kejaksaan
- 23 Juli 2025: Hari Anak Nasional, Hari Tanpa Televisi, Hari Waspada Cacing
- 24 Juli 2025: Hari Kebaya Nasional
- 26 Juli 2025: HUT AAU (Akademi Angkatan Udara)
- 27 Juli 2025: Hari Sungai Nasional
- 29 Juli 2025: Hari Bakti TNI Angkatan Udara
- 30 Juli 2025: Hari Ikrar Gerakan Pramuka
Daftar Hari Penting Internasional
- 1 Juli 2025: Hari Buah Sedunia
- 1 Juli 2025: Hari Humor Internasional
- 1 Juli 2025: Hari Musik Reggae Internasional
- 2 Juli 2025: Hari UFO Sedunia
- 3 Juli 2025: Hari Bebas Kantong Plastik Sedunia
- 4 Juli 2025: Hari Kemerdekaan dari Daging
- 5 Juli 2025: Hari Bulutangkis Sedunia
- 5 Juli 2025: Hari Koperasi Internasional
- 6 Juli 2025: Hari Ciuman Internasional
- 7 Juli 2025: Hari Cokelat Sedunia
- 7 Juli 2025: Hari Perdamaian dan Cinta Internasional
- 8 Juli 2025: Hari Cintai Kulitmu
- 9 Juli 2025: Hari Mode
- 10 Juli 2025: Hari Kemerdekaan Energi Global
- 11 Juli 2025: Hari Populasi Sedunia
- 11 Juli 2025: Hari Minyak Atsiri Internasional
- 12 Juli 2025: Hari Malala
- 13 Juli 2025: Hari Batu Internasional
- 14 Juli 2025: Hari Revolusi Prancis
- 15 Juli 2025: Hari Keterampilan Pemuda Sedunia
- 16 Juli 2025: Hari Ular Sedunia
- 17 Juli 2025: Hari Keadilan Internasional
- 18 Juli 2025: Hari Internasional Nelson Mandela
- 19 Juli 2025: Hari Retainer Internasional
- 20 Juli 2025: Hari Catur Sedunia
- 25 Juli 2025: Hari Pencegahan Tenggelam Sedunia
- 25 Juli 2025: Hari Kuliner
- 28 Juli 2025: Hari Hepatitis Sedunia
- 28 Juli 2025: Hari Cat Air Sedunia
- 28 Juli 2025: Hari Konservasi Alam Sedunia
- 29 Juli 2025: Hari Harimau Sedunia
- 30 Juli 2025: Hari Persahabatan Internasional
- 30 Juli 2025: Hari Anti Perdagangan Manusia Sedunia
Sementara itu merujuk pada Kalender Hijriah Indonesia Tahun 2025 yang diterbitkan Ditjen Bimbingan Masyarakat Islam RI, berikut daftar tanggal merah di hari Minggu sepanjang bulan Juli 2025.
Di bulan Juli 2025, tidak ada hari libur nasional maupun cuti bersama, namun, inilah tanggal merah di hari Minggu sepanjang bulan Juli 2025.
Daftar Tanggal Merah Hari Minggu di Bulan Juli 2025
- Minggu, 6 Juli 2025
- Minggu, 13 Juli 2025
- Minggu, 20 Juli 2025
- Minggu, 27 Juli 2025
(*)
kalender 2025
memperingati hari apa
tanggal 14 juli memperingati hari apa
14 juli peringatan hari apa
Hari Pajak Nasional
pajak
| Tanggal 2 Oktober Diperingati Hari Apa? Cek Peringatan Hari Penting Nasional dan Internasional |
|
|---|
| Kalender Oktober 2025 : Ini Daftar Tanggal Merah, dan Hari Penting Nasional hingga Internasional |
|
|---|
| Hari Ini Memperingati Hari Apa? Apakah Tanggal 1 Oktober 2025 libur? Simak Penjelasannya Berikut Ini |
|
|---|
| 20 September Memperingati Hari Apa? Ada Hari Bersih-bersih Sedunia, Ini Tujuannya |
|
|---|
| 18 September 2025 Memperingati Hari Apa? Ada 3 Momen Penting, Simak Daftarnya |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.