Viral
Fraksi PKB DPRD Pandeglang Sayangkan Sepasang Kepsek Suami Istri Karaoke saat Jam Belajar Sekolah
DPRD Kabupaten Pandeglang menyayangkan sikap Kepsek SD Negeri 2 Ciodeng dan Kepsek SD Negeri 2 Pasirtenjo yang karaoke di jam sekolah.
Penulis: Misbahudin | Editor: Ahmad Haris
Laporan wartawan TribunBanten.com, Misbahudin
TRIBUNBANTEN.COM, PANDEGLANG - Anggota DPRD Kabupaten Pandeglang dari Fraksi PKB, Mulyadi menyayangkan prilaku dua Kepala Sekolah (Kepsek) SDN 2 Ciodeng dan Kepsek SDN 2 Pasirtenjo, yang karaoke pada saat jam belajar sekolah.
Aksi yang dilakukan keduanya itu sempat beredar luas di media sosial (medsos) melalui platform Instagram.
Terlebih, alat yang digunakan untuk karaoke merupakan smart TV program bantuan Presiden Prabowo Subianto.
Baca juga: Usai Viral, Kepsek Suami Istri di Pandeglang Minta Maaf dan Akui Karaoke di Jam Belajar Sekolah
Laki-laki berambut gondrong yang tengah asik bernyanyi itu teryata adalah Abad Asrori, Kepsek SD Negeri 2 Pasirtenjo, yang tak lain merupakan suami dari Dian Widiyanti, Kepsek SDN 2 Ciodeng.
"Menyayangkan, karena mereka bernyanyi disaat anak-anak sedang belajar kan," ujarnya saat ditemui di Desa Bandung, Kabupaten Pandeglang, Selasa (30/9/2025).
Mulyadi mengatakan, seharusnya sebagai seorang Kepsek keduanya bisa memberikan contoh baik kepada guru-guru maupun para anak didik.
Apalagi, tambah dia, keduanya berstatus sebagai aparatur sipil negara (ASN).
"Harusnya mereka kasih contoh, kan mereka tenaga pendidik. Apalagi keduanya adalah Kepsek pimpinan di sekolah," katanya.
Menurut anak buah Muhaimin Iskandar itu, jika Kepsek ingin karoke ditempat yang semestinya jangan ditempat sekolah.
"Ditempat semestinya, jangan disitu, kan itu tempat belajar. Tidak etis," ujarnya.
| Sosok Tarman, Kakek Asal Pacitan yang Nikahi Gadis Pakai Modus Tipu-tipu Mahar |
|
|---|
| Perkara Utang Rp 100.000, Pria di Ogan Komering Ilir Sumsel Tembak Teman Sendiri hingga Tewas |
|
|---|
| 2 Kepsek di Pandeglang Karaoke Pakai Smart TV Bantuan Presiden, Dewan Bonnie Triyana: Tidak Pantas! |
|
|---|
| Usai Viral, Kepsek Suami Istri di Pandeglang Minta Maaf dan Akui Karaoke di Jam Belajar Sekolah |
|
|---|
| Viral Perempuan Muda Jadi Korban Kekerasan Seksual, Lapor Polisi, Tidak Diusut Polresta Serang Kota |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.