Ibu Neymar

Ibu Kencani Berondong, Neymar Bersiap Punya Ayah Lebih Muda Darinya

Hubungan keduanya tampak lebih serius setelah Nadine mengunggah sebuah foto di instagram dan Neymar ikut memberikan ucapan selamat.

Editor: Abdul Qodir
TWITTER.COM/GOAL
Pemain sepak bola PSG, Neymar Jr 

TRIBUNBANTEN.COM, - Sang megabintang Paris Saint-Germain atau PSG, Neymar Jr, 28 tahun, kemungkinan akan segera memilki ayah yang usianya lebih muda 6 tahun darinya.

Ibu Neymar Jr, Nadine Goncalves, 52 tahun, kini mengencani pria berusia 22 tahun.

Nadine Goncalves sendiri telah berpisah dengan suami pertamanya, Wagner Ribeiro.

Pria yang dikencani Nadine Goncalves ini bernama Thiago Ramos adalah seorang model dan gamer.

Jika hubungan Nadine dan sang gamer berlanjut ke pernikahan, berarti Neymar akan memiliki ayah tiri yang usianya terpaut 6 tahun lebih muda darinya.

Dalam profil akun instagramnya, Thiago Ramos berasal dari Brasil dan bergabung dengan tim eSport "4K Easy".

Hubungan keduanya tampak lebih serius setelah Nadine mengunggah sebuah foto di instagram dan Neymar ikut memberikan ucapan selamat.

"Yang tidak bisa dijelaskan tidak bisa dijelaskan, Anda menjalaninya," tulis ibunda pemain PSG tersebut.

Pemilik nama lahir Neymar da Silva Santos Júnior tersebut seolah memberi restu kepada sang calon ayah dengan memberikan komentar, "Berbahagialah, ibu saya sayang Anda."

Mantan suami Nadine, yang juga ayah biologis Neymar, Wagner Ribeiro bahkan ikut mengomentari dengan emoji tepuk tangan.

Wagner Ribeiro yang juga menjadi agen Neymar berpisah dengan Nadine pada 2016 lalu.

Bahkan, mantan suami Nadine, yang juga ayah biologis Neymar, Wagner Ribeiro, ikut mengomentari unggahan foto itu dengan emoji tepuk tangan.

Wagner Ribeiro yang juga menjadi agen Neymar berpisah dengan Nadine pada 2016 lalu.

Thiago Ramos, sebelum pertemuannya dengan Ibunda Neymar, pernah menyatakan diri bahwa ia menggemari calon putranya.

"Neymar, Anda adalah pribadi yang luar biasa, saya tak bisa bagaimana menjelaskan perasaan ini menjadi fans seseorang seperti Anda," ujar Ramos pada 2017 lalu dikutip BolaSport.com dari The Sun.

Sumber: BolaSport.com
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved