6 Mobil Listrik di Indonesia yang Bisa Jadi Pilihan, Harga Mulai Rp 400 Jutaan sampai Rp 4 Miliaran

Dari deretan yang diperkenalkan itu, ada mobil yang sepenuhnya listrik dan juga berteknologi hibrid.

Kompas.com/Ruly
Ilustrasi proses charge mobil listrik Hyundai Ioniq. 

TRIBUNBANTEN.COM - Sudah ada 6 mobil elektrik yang diperkenalkan di Indonesia

Dari deretan yang diperkenalkan itu, ada mobil yang sepenuhnya listrik dan juga berteknologi hibrid.

1. Toyota Corolla Cross Hybrid

Toyota Corolla Cross
Toyota Corolla Cross (Kompas.com/Dio)

PT Toyota Astra Motor (TAM) meluncurkan Toyota Corolla Cross Hybrid pada 6 Agustus 2020 lalu.

All New Corolla Cross hadir dalam dua varian yang memiliki transmisi continuosly variable transmission (CVT), yaitu All New Corolla Cross 1.8 versi Gasoline dan All New Corolla Cross HEV.

Mobil ini dibekali mesin 1.8L 2ZR-FE berbahan bakar gasoline yang mampu mencapai power maksimum 138 Tk pada 6.400 rpm dan torsi 17,5 kgm pada 4.000 rpm.

Meski telah diluncurkan sejak lama, konsumen baru bisa menerima unitnya pada Desember ini.

Terkait harga, SUV ramah lingkungan ini dibanderol mencapai Rp 497,8 juta dan versi bensinnya dibanderol Rp 457,8 juta.

2. Nissan Kicks e-POWER

Desain Nissan Kicks e-Power.
Desain Nissan Kicks e-Power. (Kompas.com/Stanley Ravel)

PT Nissan Motor Indonesia meluncurkan mobil hybrid pertamanya, Nissan Kicks e-POWER pada September 2020.

Secara teknis, mobil ini hadir dengan mesin bensin 3-silinder 1.200 cc. Mesin tersebut ditopang dengan Lithium-ion dan motor listrik bertenaga 126 Tk dan torsi 260 Nm.

Sejatinya Nissan Kicks e-POWER merupakan mobil listrik. Karena mesin konvensional yang ada digunakan untuk mengisi data baterai.

Sehingga pemilik tak perlu repot-repot melakukan charging eksternal.

Secara teknis mobil ini hadir dengan mesin bensin 3-silinder 1.200 cc.

Mesin tersebut ditopang dengan Lithium-ion dan motor listrik bertenaga 129 ps dan torsi 260 Nm.

Sumber: Kompas.com
Halaman 1 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved