Artis Jadi Korban Banjir Jakarta: Mobil Mercy Roy Marten Tak Terselamatkan, Rhoma Irama Mengungsi
Sejumlah wilayah di DKI Jakarta dan sekitarnya tergenang banjir pada Sabtu (20/2/2021). Di antaranya adalah rumah artis.
Sekretaris Kabinet Pramono Anung menilai banjir Jakarta yang terjadi saat ini adalah bukan banjir yang
biasa.
"Banjir hari ini (kemarin - red) menurut saya adalah banjir yang tidak biasa, tidak pernah dalam mungkin 15-20 tahun ini, banjir yang kemudian cakupan luasnya seperti pada hari ini di DKI Jakarta.
"Pasti ada peristiwa alam yang terjadi," kata Pramono Anung dalam diskusi virtual bertajuk Politik Hijau PDI Perjuangan.
Baca juga: Banjir di Jalan Sudirman Jakarta Pusat Hingga Kemang, Ini Kata Gubernur DKI Anies
Baca juga: Rumah Rhoma Irama Kebanjiran Setinggi Pinggang Orang Dewasa, Raja Dangdut Mengungsi
Sementara itu, kondisi serupa juga dialami aktor senior Roy Marten.
Ibarat habis jatuh tertimpa tangga.
Istilah itu mengibaratkan apa yang sedang menimpa aktor senior Roy Marten.
Hal ini, karena ayah dari Gading Marten itu sempat tertular virus corona.
Setelah dinyatakan sembuh dari virus corona, kini ada masalah lain yang menimpa.
Yaitu, rumah Roy Marten di kawasan Kalimalang, Bekasi turut terkena dampak banjir akibat hujan deras beberapa hari ini.
Gibran Marten yang tinggal bersama ayahnya, Roy Marten, menjelaskan bahwa hujan deras kembali membuat rumahnya kembali tergenang.
Bahkan ketinggian air di dalam rumahnya sudan setinggi pinggangnya.
Banjir sempat surut usai hujan deras Jumat kemarin, namun rumahnya kembali tergenang saat hujan deras di hari Sabtu dini hari.
"Ya, banjir udah dua hari, sebenernya kemarin udah sempet surut cuman tadi malem hujan lebih gede lagi jadinya gini masih sepinggang atas," ujar Gibran Marten di kediamannya di kawasan Kalimalang Bekasi, Sabtu (20/2/2021).
"Masih masih parah, di dalem rumah tuh masih sepinggang," bebernya.
Gibran memperkirakan tingga banjir di dalam rumahnya mencapai 90cm, sebab untuk pembantu rumah tangga ketinggian air mencapai dadanya.