Kabar Seleb
Rizky Billar dan Lesti Kejora Bongkar Kebiasaan di Tempat Tidur, Irfan Hakim Teriak Heboh : So Sweet
Pasangan selebriti Rizky Billar dan Lesti Kejora yang baru saja menikah kini saling membongkar kebiasaan mereka saat tidur.
TRIBUNBANTEN.COM - Pasangan selebriti Rizky Billar dan Lesti Kejora yang baru saja menikah kini saling membongkar kebiasaan mereka saat tidur.
Melansir Tribun Jakarta, hal tersebut disampaikan Rizky Billar saat mengisi acara Takdir Cinta di Indosiar, pada Minggu (22/8/2021).
Mendengar cerita Rizky Billar, pembawa acara Takdir Cinta, Ruben Onsu, Irfan Hakim,
Mulanya Lesti Kejora yang mengungkapkan kebiasaan Rizky Billar saat tidur.
Sekedar informasi Rizky Billar dan Lesti Kejora menikah pada 19 Agustus 2021 silam.
"Eh Billar kalau tidur ngorok (mendengkur) enggak?" tanya Irfan Hakim.
Baca juga: Baru Sehari Menikah, Rizky Billar Sudah Marah-marah dengan Lesti Kejora di Kamar Pengantin: Malu Ah
Mendengar pertanyaan tersebut, Lesti Kejora menyebut Rizky Billar tidak pernah mendengkur saat tidur.
“Enggak,” Lesti Kejora menjawab.
"Bener enggak ngorok?" tanya Irfan Hakim kembali.
Lesti Kejora mengaku bahwa dirinya selalu tidur lebih dulu dibandingkan Rizky Billar.
"Enggak, karena dedek selalu tidur duluan," ujar Lesti Kejora.
Baca juga: Malu-malu di Kamar Pengantin, Rizky Billar Gemas Lesti Kejora Tak Peka : Kita Polos Banget Sayang
Tak mau kalah, Rizky Billar lalu membeberkan kebiasaan tidur Lesti Kejora.
Rizky Billar menyebut saat di atas ranjang, Lesti Kejora kerap memeluknya.
“Ini di hari kedua ya, pas aku tidur ke ranjang, dia ngelihat aku langsung nyamperin, langsung meluk 'Kakak'," pungkas Rizky Billar.
Cerita romantis yang diungkapkan Rizky Billar saat itu membuat para host yang mendengarnya pun turut kegirangan.
