Kabar Seleb

Sederet Fakta Tasyakuran Pernikahan Billar & Lesti, Gaun Pengantin Mempelai Wanita Jadi Sorotan

Berikut sederet fakta-fakta menarik di acara Tasyakuran Rizky Billar dan Lesti Kejora, Minggu (29/8/2021).

Instagram @antv_official
Dalam acara Cinta Abadi Leslar ANTV yang menjadi rangkaian menuju pernikahan mereka berdua, Rizky Billar memberikan kejutan istimewa untuk Lesti. 

TRIBUNBANTEN.COM - Berikut sederet fakta-fakta menarik di acara Tasyakuran Rizky Billar dan Lesti Kejora.

Rizky Billar dan Lesti Kejora telah menggelar acara puncak Tasyakuran pernikahan mereka, Minggu (29/8/2021).

Acara tersebut juga ditayangkan secara langsung di Indosiar dan layanan vidio.com bertajuk 'Takdir Cinta Leslar'.

Tasyakuran dibagi menjadi tiga sesi, yakni pukul 08.00 WIB, 12.00 WIB, serta 15.00 WIB.

Adapun puncak Tasyakuran pernikahan Billar dan Lesti digelar di The Tribrata, Jakarta Selatan.

Melansir Tribunnews,  terdapat sejumlah potret dari acara Tasyakuran Lesti dan Billar.

Potret Detail Make Up Lesti Kejora untuk Tasyakuran Pernikahan

Potret make up lesti kejora saat tasyakuran pernikahan
Potret make up lesti kejora saat tasyakuran pernikahan (Instagram @marlenehariman)

Untuk acara tasyakuran, Lesti mempercayakan MUA kenamaan Marlene Hariman untuk make up.

Melalui Instagram @marlenehariman, wajah sang pedangdut terlihat sangat cantik.

Bahkan sang MUA merasa senang akhirnya bisa memoles wajah Lesti.

"Senang sekali bisa ditunjuk Dede untuk pegang acara spesial nya

makasi ya sayang buat kepercayaannya," tulis Marlene Hariman.

Baca juga: Terekam Ekspresi Judes Lesti Kejora Sehari Sebelum Gelar Tasyakuran Pernikahan, Digoda Rizky Billar?

Rizky Billar Kenakan Jas Putih

Potret Rizky Billar dalam acara tasyakuran pernikahannya
Potret Rizky Billar dalam acara tasyakuran pernikahannya (Instagram @venemapictures)

Sementara itu, dalam acara ini Billar terlihat gagah dengan mengenakan jas putih dan celana hitam.

Bahkan, ia menerangkan jas dipakaikan langsung oleh pemilik dari SAS Design.

Sumber: Tribunnews
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved