Arya Saloka Unggah Foto Anak Setelah Video Mesra dengan Amanda Manopo Viral, Netizen: Senjata Ya Mas
Postingan terbaru Arya Saloka di Instagram usai isu selingkuh dengan Amanda Manopo mencuat.
TRIBUNBANTEN.COM - Postingan terbaru Arya Saloka di Instagram usai isu selingkuh dengan Amanda Manopo mencuat.
Diketahui, Arya Saloka dan Amanda Manop digosipkan main belakang usai video mesra keduanya beredar.
Di tengah-tengah isu tersebut, Arya Saloka justru mengunggah foto anak di Instagram pribadinya, @arya.saloka, Jumat (29/4/2022).
Nampak potret sang anak, Ibrahim Jalal Ad Din Rumi dibagikan dengan warna hitam putih.
Selain itu, putra dari Putri Anne ini sedang tak melihat ke arah kamera.
Kendati demikian, Arya Saloka tak bicara banyak dalam unggahan tersebut.
Ia hanya menuliskan keterangan yang merupakan singkatan dari nama sang anak.
"IJAR," tulis Arya Saloka.
Baca juga: Bocor Video Mesra Arya Saloka Ciumi Lengan Amanda Manopo Dalam Mobil, Netizen Heboh: Kaget Banget!
Akan tetapi, tak sedikit warganet yang mengaitkan unggahan anak dengan isu perselingkuhan.
Beberapa di antaranya menuding Arya Saloka menjadikan anak sebagai tameng.
"Pengalihan isu??" tanya akun @diivaaa88.
"Senjata ya mas? jangan lah... Kasian," ucap @trnryni_.
"kasihan aim," ujar @afeel.shop.
Tak sampai di situ, sebagian warganet juga ada yang mendesak Arya Saloka untuk beri klarifikasi.
Mereka ingin video mesra dengan Amanda Manopo yang viral tidak menjadi fitnah.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banten/foto/bank/originals/arya-saloka-dan-amanda-manopo-arya-saloka-bersama-istri-putri-anne-dan-anak.jpg)