UPDATE Perang Rusia vs Ukraina Hari ke-135, Putin: Kami Belum Memulai dengan Sungguh-sungguh
Presiden Rusia Vladimir Putin memperingatkan Moskow baru saja memulai operasinya di Ukraina dan menantang Barat untuk mencoba mengalahkannya
Editor:
Abdul Rosid
DW.com / Russian Defence Ministry via AFP
Presiden Rusia Vladimir Putin memperingatkan Moskow baru saja memulai operasinya di Ukraina dan menantang Barat untuk mencoba mengalahkannya di medan perang.
Sedikitnya satu orang tewas dan enam luka-luka akibat serangan rudal di Kramatorsk yang menghantam daerah pemukiman, menurut gubernur wilayah Donetsk Ukraina.
“Ini adalah serangan yang disengaja terhadap warga sipil,” kata Pavlo Kyrylenko.
Dia menambahkan bahwa ini tidak akan berhenti sampai Rusia dihentikan.
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul UPDATE Perang Rusia Vs Ukraina Hari ke-135, Berikut Peristiwa yang Terjadi
