Banyak Kejutan dan Sejarah Baru, Piala Dunia 2022 Qatar Disebut yang Terbaik Oleh Presiden FIFA

Presiden FIFA, Gianni Infantino menyebut jika Piala Dunia 2022 Qatar menjadi edisi terbaik, sebab penuh kejutan dan sejarah baru

Editor: Siti Nurul Hamidah
Instagram @gianniinfantino_
Presiden FIFA, Gianni Infantino menyebut jika Piala Dunia 2022 Qatar menjadi edisi terbaik, sebab penuh kejutan dan sejarah baru 

TRIBUNBANTEN.COM - Presiden FIFA, Gianni Infantino menyebut jika Piala Dunia 2022 Qatar menjadi edisi terbaik.

Perhelatan pesta sepak bola yang digelar setiap 4 tahun sekali tersebut penuh kejutan dan sejarah baru pada Piala Dunia 2022 Qatar.

Dalam setiap laga di Piala Dunia 2022 Qatar, telah banyak tercipta hal-hal yang tidak terduga dan sulit diprediksi sebelumnya.

Bukan hanya itu, berkat Piala Dunia 2022 di Qatar, membuat dunia sedikit lebih tahu soal tanah Arab.

Maka dengan alasan tersebut, Gianni Infantino tak ragu menyebut Piala Dunia 2022 Qatar jadi yang terbaik.

Baca juga: Argentina di Laga Final Piala Dunia 2022. Menang atau Kalah Messi Tetap Jadi Legenda

 
Presiden FIFA Gianni Infantino memberi tepuk tangan kepada para pemain menjelang pertandingan sepak bola Grup G Piala Dunia Qatar 2022 antara Swiss dan Kamerun di Stadion Al-Janoub di Al-Wakrah, selatan Doha pada 24 November 2022. (Fabrice COFFRINI / AFP)
Presiden FIFA Gianni Infantino memberi tepuk tangan kepada para pemain menjelang pertandingan sepak bola Grup G Piala Dunia Qatar 2022 antara Swiss dan Kamerun di Stadion Al-Janoub di Al-Wakrah, selatan Doha pada 24 November 2022. (Fabrice COFFRINI / AFP) (AFP/FABRICE COFFRINI)

Baca juga: Empat Pamain Maroko Bakal Diangkut AC Milad Usai Piala Dunia 2022, Ini Daftarnya

Diwartakan dohanews, Gianni Infantino menyatakan hal itu saat acara pertemuan Dewan FIFA.

"(Piala Dunia 2022) yang terbaik yang pernah ada”, kata presiden FIFA Gianni Infantino, Sabtu (17/12/2022).

"Banyak orang dari seluruh dunia telah datang ke Qatar dan telah menemukan dunia Arab, yang awalnya mereka tidak tahu atau mereka tahu hanya dari apa yang digambarkan kepada mereka," kata ketua FIFA kepada wartawan.

"Warisan transformatif dari Piala Dunia 2022 ini."

Bukan hanya itu, sejarah juga tercipta dalam perhelatan akbar ini.

Baca juga: Piala Dunia 2022: Link Live Streaming Kroasia vs Maroko, Perjalanan Luka Modric Jadi Andalan Kroasia

Sejarah dan Kejutan di Piala Dunia 2022

Masing-masing benua punya perwakilan di fase knock out

Di Piala Dunia 2022 menyuguhkan aksi dari tim-tim apik seluruh dunia.

Gelaran yang berlangsung di Qatar ini menyuguhkan tim-tim dari berbagai benua mampu melaju ke fase knock-out.

Sebut saja Argentina (Amerika), Prancis (Eropa), Maroko (Afrika), hingga Jepang (Asia).

Baca juga: Prediksi Kroasia vs Maroko, Perebutan Gelar Juara 3 Piala Dunia 2022 Berujung Drama Adu Pinalti

Penyerang Timnas Jepang, #25 Daizen Maeda (tengah) melakukan selebrasi bersama rekannya, gelandang Timnas Jepang, #06 Wataru Endo (kanan) dan bek Timnas Jepang, #03 Shogo Taniguchi (kiri) usai mencetak gol pertama timnya dalam laga sepak bola babak 16 besar Piala Dunia 2022 Qatar antara Jepang melawan Kroasia di Stadion Al-Janoub, di Al-Wakrah, selatan Doha, Qatar, Senin (5/12/2022) waktu setempat. AFP/JEWEL SAMAD
Penyerang Timnas Jepang, #25 Daizen Maeda (tengah) melakukan selebrasi bersama rekannya, gelandang Timnas Jepang, #06 Wataru Endo (kanan) dan bek Timnas Jepang, #03 Shogo Taniguchi (kiri) usai mencetak gol pertama timnya dalam laga sepak bola babak 16 besar Piala Dunia 2022 Qatar antara Jepang melawan Kroasia di Stadion Al-Janoub, di Al-Wakrah, selatan Doha, Qatar, Senin (5/12/2022) waktu setempat. AFP/JEWEL SAMAD (AFP/JEWEL SAMAD)

Baca juga: Statistik Prancis dan Argentina Jelang Final Piala Dunia 2022 hingga Head to Head Mbappe dan Messi

Sumber: Tribunnews
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved