Ekonomi Sekarat, Mimpi Barcelona Pulangkan Messi dari PSG Terpendam
Mimpi Barcelona untuk memulangkan Lionel Messi dari PSG harus dikubur dalam-dalam lantaran masalah ekonomi yang sekarat.
TRIBUNBANTEN.COM - Mimpi Barcelona untuk memulangkan Lionel Messi dari PSG harus dikubur dalam-dalam.
Pasalnya, saat ini Barcelona tengah diterpa masalah ekonomi club yang buruk.
Hal itu setelah Presiden Barcelona, Joan Laporta memberikan isyarat soal pembatalan kepulangan Lionel Messi.
Untuk diketahui, Lionel Messi membuat heboh dunia sepak bola pada musim panas 2021 kemarin.
Baca juga: Kain Polos Hitam Berisikan Pesan Duka untuk Aremania Terbentang Kala Timnas Indonesia vs Kamboja
Saat itu, Messi memutuskan berpisah dengan Barcelona setelah bergabung sejak tahun 2000.
Kabar tersebut tentu membuat kaget banyak pihak mengingat La Pulga selalu identik dengan klub asal Catalunya itu.
Selama berkarier di Barcelona, Lionel Messi juga mampu mempersembahkan banyak trofi.
Sepuluh gelar Liga Spanyol dan empat gelar Liga Champions adalah bukti kehebatan karier seorang Lionel Messi.
Selain itu, Messi juga mempunyai statistik yang luar biasa bersama El Barca.

Dia mampu menorehkan 670 gol dan 302 assist dari 776 penampilan di lintas kompetisi.
Akan tetapi, karena masalah finansial yang dialami Barcelona, kapten timnas Argentina itu pun terpaksa cabut dan bergabung dengan Paris Saint-Germain.
Meski sudah satu tahun lebih berpisah, Messi beberapa kali masih dihubungkan dengan mantan klubnya itu.
Pasalnya, Barcelona disebut-sebut ingin membawa kembali pemenang Piala Dunia 2022 bersama timnas Argentina itu ke Camp Nou.
Baca juga: FIFA Hapus Twit Messi Juara Piala Dunia 2022, Dituding Hina Cristiano Ronaldo
Joan Laporta pun tidak menampik kemungkinan tersebut.