Drama Korea

Drama Korea Diva of the Deserted Island Syuting Tahun Ini, Park Eun Bin Terdampar di Pulau Terpencil

Drama Korea Diva of the Deserted Island adalah sebuah drama Korea yang menceritakan tentang seorang gadis yang terdampar di pulau terpencil

Penulis: Siti Nurul Hamidah | Editor: Siti Nurul Hamidah
Naver.com
Drama Korea Diva of the Deserted Island adalah sebuah drama Korea yang menceritakan tentang seorang gadis yang terdampar di pulau terpencil 

TRIBUNBANTEN.COM - Drama Korea Diva of the Deserted Island adalah sebuah drama Korea yang menceritakan tentang seorang gadis yang terdampar di pulau terpencil.

Drama ini telah dikonfirmasi akan dibintangi artis Park Eun Bin yang bakal memerankan tokoh utama dan melakukan syuting tahun 2023 ini.

Drama Diva of the Deserted Island banyak dinantikan penggemar karena kesuksesan Park Eun Bin dalam drama Korea Extraordinary Attorney Woo.

Sebagaimana diketahui, peran dan akting Park Eun Bin dalam drama Extraordinary Attorney Woo sempat viral dan menyedot banyak perhatian.

Tak ayal drama Korea Diva of the Deserted Island disebut-sebut bakal mengikuti jejak drama Korea Extraordinary Attorney Woo. Dikutip TribunBanten.com dari Naver.

Baca juga: Still Cut Yoona SNSD dan Lee Junho 2PM dalam Drama Korea King the Land Dijamin Buat Oleng

Dilansir TribunBanten.com dari Naver, gadis tersebut berada di pulau terpencil setelah hanyut karena kecelakaan.

Gadis yang terdampar di Pulau terpencil diketahui bernama Seo Mok Ha yang diperankan oleh Park Eun Bin.

Seo Mok Ha ditemukan 15 tahun kemudian usai terisolasi dalam pulau yang tak berpenghuni.

Ia beradaptasi dengan lingkungan yang ia tinggali dan harus menghadapi sebuah kenyataan baru tentang kehidupannya.

Di dunia yang sama sekali baru dan asing, Mok Ha mengambil langkah berani menuju mimpinya.

Seo Mok Ha mempunyai mimpi untuk menjadi seorang penyanyi dan tidak kehilangan tawa dan harapan bahkan dalam situasi sulit.

Karakter Seo Mok Ha dalam drama Korea Diva of the Deserted Island bakal diperankan oleh artis cantik Park Eun Bin.

Park Eun Bin dikonfirmasi akan bintangi drama Korea terbaru ini di tahun 2023.

Baca juga: Drama Korea Our Blooming Youth: dari Sinopsis, Potret Lengkap Pemeran, Poster, hingga Jadwal Tayang

Park Eun Bin
Park Eun Bin (Naver.com)

Baca juga: Kesuksesan Drama Korea The Glory Disebut Buat Song Hye Kyo Makin Tajir

Pada tahun 2023 ini, Park Eun Bin akan menunjukkan bakat terbaik aktingnya dalam drama Korea terbaru Diva of the Deserted Island.

Kakao Entertainment selaku perusahaan produksi membenarkan kabar resmi bergabungnya Park Eun Bin dalam project drama Diva of the Deserted Island belum lama ini.

Sumber: Tribun Banten
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved