Antonio Dedola Ungkap Penyebab Dirinya dan Nikita Mirzani Bertengkar: 'Tentu Saya Tidak Mau'

Antonio mengungkap penyebab Nikita dan dirinya bertengkar. Menurutnya, Nikmir meminta Toni memutus hubungannya dengan teman dekatnya bernama Ricky.

Editor: Vega Dhini
Tangkap Layar
Antonio Dedola. 

TRIBUNBANTEN.COM - Perseteruan antara Nikita Mirzani dengan Antonio Dedola masih bergulir.

Belum lama ini, Antonio Dedola mengungkap jika dirinya mendapatkan kekerasan fisik dari Nikita Mirzani.

Antonio Dedola pun mengungkap bukti-bukti kekerasan fisik tersebut.

Antonio Dedola memperlihatkan luka memar pada bagian tubuhnya dan mengaku Nikita Mirzani juga menendangnya.
Antonio Dedola memperlihatkan luka memar pada bagian tubuhnya dan mengaku Nikita Mirzani juga menendangnya. ((Tangkapan layar YouTube Antonio Dedola))

Melalui unggahan di YouTube-nya yang diberi judul 'The Truth' (kebenaran), Antonio Dedola membenarkan ia menerima sejumlah tindakan kekerasan dari Nikita Mirzani.

Dia mengaku ditendang, dipukul, juga dilempari barang-barang oleh Nikita Mirzani.

Baca juga: FOTO Antonio Dedola Lebam-lebam usai Diduga Dianiaya Nikita Mirzani, Sampai Tak Kuat: Dia Menendang

Membuka ceritanya, Antonio mengungkap penyebab Nikita dan dirinya bertengkar.

Menurutnya, Nikmir meminta Toni memutus hubungannya dengan teman dekatnya bernama Ricky.

Namun, mantan polisi asal Jerman itu menolaknya.

"Dia menyuruh saya memutus kontak dengan Ricky yang sudah saya anggap adik kandung sendiri. Tentu saya tidak mau," tutur Antonio.

Akibat penolakan itu, Antonio justru mendapat bogem dari ibu tiga anak itu.

Tak berhenti di situ, Toni mengklaim dirinya juga mendapatkan tendangan hingga dilempari barang.

"Nikita juga sempat memegang pecahan kaca dan mengancam saya dengan itu," tukasnya.

Enggan membalas perlakuan sang istri siri, Toni memilih mengemas barangnya dan pergi.

Dalam cuplikan itu, ia sekaligus menunjukkan memar-memar di bagian bawah bibir juga lengan kirinya.

"Dia memukul saya di bagian wajah. Dia tinju, tendang, dan melempar barang ke kepala dan punggung saya. Ini bukan pertengkaran layaknya suami istri, ini pertengkaran seperti action anime. Saya tidak membalas, saya hanya mengemas barang-barang dan pergi," tutupnya.

Lolly Ungkap Tingkah Ibunya

Putri sulung Nikita Mirzani,  Lolly baru-baru ini muncul di hadapan publik dengan menguak perseteruannya dengan sang ibu.

Melalui laman YouTube ayah sambungnya, Antonio Dedola, Lolly mengaku didesak untuk mengunggah video yang memiliki konteks menjelek-jelekkan Antonio.

Namun, lantaran Lolly menolaknya, Nikita Mirzani mengancam akan mencabut seluruh fasilitasnya di London.

"Mama aku bilang udah capek sama aku, dan aku juga udah capek sama dia. Karena aku nggak mau upload video ini," ungkap Lolly, dikutip Jumat (12/5/2023).

Lolly bahkan mengaku, Nikita menyebutnya tak bisa membantu orang tua.

"Dia bilang kamu nggak bisa bantuin orang tua kamu (dengan tidak upload video), maksudnya apa?," lanjut Lolly.

Bagi Lolly, ia merasa malu dengan teman-teman hingga kepala sekolahnya karena ikut menjelek-jelekkan orang lain yang tak memiliki masalah dengannya.

"Emang aku salah ya nggak mau upload video yang nggak bener di story? Apa aku salah? Temen-temen aku lihat, kepala sekolah lihat. Apa aku nggak malu?," tegasnya.

Lolly Ngaku Dipukul

Dalam kesempatan itu, Lolly mengaku pernah dipukul hingga dikunci Nikita Mirzani di dalam kamar.

Cerita itu disampaikan Lolly yang merasa kehilangan sosok Antonio Dedola yang sudah serasa ayah kandung.

Menurut Lolly, Nikita Mirzani adalah sosok yang keras kepala.

"Mama aku memang tipikal orang yang keras kepala. Jadi, aku juga nggak bisa ngomong ke dia," kata Lolly, dikutip dari YouTube Antonio Dedola, Kamis (11/5/2023).

"Dan aku takut membicarakan semua hal ke dia. Karena, nggak tahu. Aku nggak dekat aja sama dia. Karena aku takut dipukul," sambungnya.

Lantaran alasan takut dipukul inilah Lolly mengaku tidak bisa dekat dengan wanita yang kerap disapa Nyai tersebut.

"Karena memang aku dipukul sama mama aku," ujar Lolly.

Lebih lanjut, Lolly mengaku bahwa pada suatu kesempatan ia dipukul oleh Nikita sebab memang telah berbuat nakal.

Namun, pada kesempatan lain Lolly mengaku dipukul tanpa alasan yang jelas.

"Tapi, aku dipukul memang gara-gara aku nakal. Tapi, ada juga di saat aku nggak ngapa-ngapain tapi dia tiba-tiba kunciin aku di kamar," bebernya.

Sumber: Tribunnews
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved