Kisah Derlin Wahyudi
Tidur Hanya 4 Jam Demi Sambung Hidup, Derlin Tetap Berprestasi di Sekolah: Bakal Diangkat Duta
Derlin Ilham Wahyudi (16), tetap berprestasi di sekolah meski ia harus sekolah sambil berjualan kue untuk menyambung hidup
Penulis: Siti Nurul Hamidah | Editor: Siti Nurul Hamidah
Ia juga menyebut bahwa dirinya ingin mandiri dan belajar untuk menggapai cita-citanya sebagai orang pengusaha.
"Saya berjualan memang karena kemauan saya, sudah berjualan sejak 3 Sekolah Dasar,"
Dirinya mengungkapkan jika hasil keuntungan dari berjualan digunakan untuk tabungan dan kebutuhan sehari-harinya.
"Untuk hasil jualan sebagian saya tabung dan sebagian dipakai kebutuhan sehari hari seperti beli beras sabun cuci dan lauk, kalau misal mamah belum ada uang buat ngasih," ucap Derlin.
Ia berjualan untuk uang cadangan jika orangtuanya belum memiliki uang.
"Cita-cita saya pengen memiliki suatu perusahaan yang mengurangi angka pengangguran," ucap Derlin.
Dengan kondisi ekonomi Derlin, yang masih bisa berusaha, dengan kondisi rumah yang layak, pihak sekolah menyebut jika beasiswa diberikan kepada teman-teman Derlin yang hidupnya lebih susah.
"Kita lihat, apakah siswa ini layak menerima beasiswa (red- tidak mampu) ada perhitungannya."
Meski begitu, pihak sekolah membenarkan bahwa orangtua Derlin adalah buruh arang yang merantau di Depok, namun secara ekonomi keluarga Derlin masih bisa menyekolahkan anak mereka.
"Orangtua saya merantau di Depok, bekerja sebagai buruh arang," jelas Derlin.
Motivasi Derlin Berjualan Kue Sambil Sekolah
Kegigihan dan tekad menjadi awal mula Derlin berjualan sambil sekolah karena kebutuhan hidup dan cita-citanya menjadi seorang pengusaha.
"Saya bercita-cita menjadi pengusaha, pengen punya usaha baju dan kuliner, ingin mengurangi angka pengangguran," kata Derlin kepada TribunBanten.com.
Motivasinya pun ia sebut cukup sederhana dan hanya berbekal kata-kata mutiara.
"Motivasi saya karena ada sebuah quotes 'lebih susah cari kerja daripada bekerja', itu motivasi saya," tuturnya.
'Tak Malu pada Teman' Kisah Inspiratif Derlin Siswa di Banten Bangun Pukul 1 Dini Hari Demi Jualan |
![]() |
---|
Derlin Siswa SMA Banten Pingsan saat Masak Kue: Gegara Dibully dan Kelelahan, Rumah Hampir Terbakar |
![]() |
---|
Terungkap Ini Profesi Orang Tua Derlin, Siswa MAN 4 Pandeglang yang Berjualan Kue Sambil Sekolah |
![]() |
---|
Motivasi Derlin Ilham Wahyudi Berjualan Kue Sambil Sekolah: Lebih Susah Cari Kerja daripada Bekerja |
![]() |
---|
Lima Fakta Kisah Viral Derlin Wahyudi, Siswa MAN 4 Pandeglang 'Tidur 1 Jam' Demi Bertahan Hidup |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.