Bukan Semangka, ADP Pilih Unggah Foto di Kompleks Masjidil Aqsa Bareng Dewa 19 Tuk Dukung Palestina
Pentolan grup band legendaris Dewa 19, Ahmad Dhani mengklaim band-nya adalah band pertama yang mengunjungi Masjidil Aqsa, di Yerusalem, Pelestina.
Penulis: Ahmad Haris | Editor: Ahmad Haris
"Band Indonesia yang pertama kali ke Palestina," tulis akun @yudiwah_17 saat berkomentar.
"Yup memang legend nih band dewa 19," kata akun @arief250910
"Foto Isra Mi'raj paling keren sih, karena relate banget dengan sejarahnya," kata akun @muhammad_ahasib.
"Dewa th 1987 diawali dengan hanya 4 orang, tapi juga diakhiri dengan 4 orang. Band tanpa vokalis," tulis akun @xixeeei
"Isra Miraj ini menjadi filosofi perjalanan hijrah DEWA19, menjadi Legend dan tonggak kebangkitan musik Indonesia," kata akun @alex_dzirhaq.
Baca juga: Sejarah! Konser Dewa 19 Bareng Rocker Dunia di SUGBK Dihadiri Lebih dari 85.000 Penonton Berbayar
Seperti diwartakan TribunBanten.com sebelumnya, Impian grup Band Dewa 19 akan melaksanakan ibadah umrah bersama akhirnya terwujud.
Sebelum ke tanah suci, Ahmad Dhani Cs terlebih dahulu mengunjungi Petra di Yordania, tempat-tempat bersejarah lainnya di Yordania.
Baca juga: Dewa 19 Sukses Hibur 75 Ribu Baladewa Baladewi yang Hadir di JIS
Selain itu, Andra Ramadhan DKK juga mengunjungi Masjidil Aqsa di Palestina.
Mereka tampak kompak melaksanakan ibadah umrah, dengan mengajak keluarga masing-masing.
Ahmad Dhani, Andra Ramadhan, Yuke Sampurna, Agung Yudha Asmara dan Virzha akan melaksanakan ibadah umrah selama kurang lebih 9 hari, mulai 14 hingga 25 Februari 2023 mendatang.
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.