Menhub Budi Karya Instruksikan Petugas Tindak Truk Berseliweran di Tol saat Periode Nataru
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menginstruksikan petugas menindak truk berseliweran di tol saat periode Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024.
TRIBUNBANTEN.COM - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menginstruksikan petugas menindak truk berseliweran di tol saat periode Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024.
Pernyataan itu disampaikan saat mengunjungi Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Minggu, (24/12/2023).
Budi Karya mengaku sudah berkeliling di wilayah Banten. Dia melihat di KM 57 truk angkutan barang beroperasi
Baca juga: Antrean Truk di Sejumlah SPBU di Banten, Pertamina Pastikan Pasokan BBM Aman
"Berikan law enforcement ke angkutan barang," ujarnya.
Menurut dia, rest area khusus yang di Merak telah memberikan ultimatum untuk menindak.
Untuk truk angkutan barang, kata dia, baru bisa jalan pada pukul 00.00 WIB selama Natal dan Tahun Baru.
"Saya telah minta agar angkutan itu semua tidak boleh beroperasi," ujarnya
Baca juga: 318 Warga Binaan di Banten Terima Remisi Natal
Budi Karya Sumadi mengultimatum perusahan logistik yang masih beroperasi.
"Kami meminta kepada operator logistik agar mematuhi surat edaran yang telah dikeluarkan tentang pembatasan kendaraan truk sumbu 3 atau lebih," ujarnya.
Upaya membatasi operasional truk angkutan barang itu, kata dia, untuk memperlancar arus kendaraan saat arus Natal dan Tahun Baru.
"Jika dibiarkan dikhawatirkan akan menambah kepadatan," tambahnya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banten/foto/bank/originals/truk-lindas-pemotor.jpg)