Pemilu 2024
Kapolda Banten Sebut Ada Beberapa Ancaman Kerawanan saat Pemilu 2024, Apa Itu?
Kapolda Banten, Irjen Pol Abdul Karim beserta jajarannya baru saja melakukan kunjungan kerja di Polres Cilegon, Selasa (9/1/2024).
Penulis: Ahmad Tajudin | Editor: Ahmad Haris
Laporan Wartawan TribunBanten.com Ahmad Tajudin
TRIBUNBANTEN.COM, KOTA CILEGON - Kapolda Banten, Irjen Pol Abdul Karim menyebut, ada beberapa ancaman kerawanan terjadi saat Pemilu.
"Memang ada beberapa ancaman kerawanan di beberapa tingkat desa atau kelurahan, tadi sudah dipaparkan oleh kapolres, di antaranya konflik antar kelompok massa, terjadinya benturan antar pendukung dan lain sebagainya," ujar Abdul Karim melakukan kunjungan kerja di Polres Cilegon, Selasa (9/1/2024).
Dalam kunjungannya, Kapolda Banten memberikan pengarahan kepada seluruh jajaran Polres Cilegon, dalam rangka mengantisipasi terjadinya kerawanan saat Pemilu 2024.
Baca juga: Kapolda Banten Minta Seluruh Anggota Polres Cilegon Jaga Netralitas di Pemilu 2024
Irjen Pol Abdul Karim mengatakan, setiap wilayah memiliki ancaman kerawanan yang berbeda.
Hal itu menjadi pedoman bagi pihak kepolisian, dalam rangka melakukan pengamanan pada saat pelaksanaan Pemilu nanti.
Kemudian ada beberapa hal yang pihaknya tekankan kepada para babinkamtibas di lapangan, yang berhubungan langsung dengan masyarakat.
"Jadi fokus babinkamtibas untuk melakukan koordinasi dengan kpps, kpu, termasuk tokoh masyarakat yang ada di wilayahnya untuk menjaga pemilu," katanya.
"Menjaga kondisifitas, keamanan dalam rangka pelaksanaan kegiatan pemilu sesuai kegiatan yang kita lakukan selama ini, kita melakukan kegiatan cooling system," sambungnya.
Baca juga: Sambut Kapolda yang Baru, Wakapolda Banten Brigjen Pol Sabilul Alif: Selamat Datang di Bumi Jawara!
Kemudian dalam rangka melaksanakan pengamanan selama proses Pemilu 2024.
Kapolda Banten menyebut pihaknya telah mengerahkan sekitar 1.300 pasukan bawah kendali operasi (BKO) yang disebar ke beberapa Polres.
"Untuk polda sekitar 1.300 personel yang BKO ke Polres jajaran, sedangkan seluruh jajaran yang dilibatkan sekitar 4.000 personel, untuk pengamanan selama rangkaian kegiatan pemilu," ungkapnya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banten/foto/bank/originals/Kapolda-Banten-Irjen-Pol-Abdul-Karim-melak.jpg)