Kemenkumham Banten

Perkenalkan Kadiv Yankumham Kemenkumham Banten Zulhairi yang Baru, Ceritakan Berbagai Inovasi

Saya sebagai kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM yang bergabung di Banten berharap dapat bekerja

dokumentasi Kanwil Kemenkumham Banten
Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Kanwil Kemenkumham Banten, Zulhairi, saat memimpin apel pagi, Senin (2/9/2024). 

TRIBUNBANTEN.COM, SERANG - "Perkenalkan, saya Zulhairi atau panggilan akrab Uje," ujar Kadiv Pelayanan Hukum dan HAM Kanwil Kemenkumham Banten.

Zulhairi memperkenalkan diri saat perdana memimpin apel Kanwil Kemenkumham Banten, Senin (2/9/2024).

Apel pagi diikuti Kepala Divisi Administrasi Nur Azizah Rahmanawati, Kepala Divisi Pemasyarakatan Jalu Yuswa Panjang, Kepala Divisi Keimigrasian Dadan Gunawan, administrator, pengawas, JFT/Pelaksana, serta PPNPN.

Baca juga: Sertijab Kanwil Kemenkumham Banten, Romi Yudianto Jabat Kepala Kantor Wilayah

“Saya sebagai kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM yang bergabung di Banten berharap dapat bekerja sama dengan baik,” ucapnya. 

Zulhairi menjadi aparatur sipil negara (ASN) Kemenkumham mulai dari bergabung sebagai calon pegawai negeri sipil (PNS) pada 2003.

Saat memimpin apel tersebut, Uje menceritakan berbagai inovasi yang dibuatnya untuk meningkatkan pemberian pelayanan kepada masyarakat dalam bidang pelayanan hukum dan hak asasi manusia (HAM). 

Dia juga mengambil quotes yang disampaikan Kepala Kanwil Kemenkumham Banten Romi Yudianto yang menyatakan “Jangan pernah lelah berbuat baik dan selalu berpikir positif”. 

Baca juga: 6 Warga Cina Diperiksa, Hasil Operasi Kode Jagratara Kanwil Kemenkumham Banten di 10 Perusahaan

“Ayo kita raih prestasi dalam bekerja berkinerja, khususnya di Divisi Pelayanan Hukum dan HAM. Kita usahakan enam unit eselon I yang kita ampu, Banten bisa terus mendapatkan predikat terbaik,” ujarnya.

 

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved