MotoGP Mandalika

Marc Marquez Ikut Parade Pembalap Mandalika 2024, 3 Juara Dunia MotoGP Lainnya Absen

Ada tiga pembalap MotoGP 2024 yang berstatus juara dunia tidak ambil bagian dalam agenda parade MotoGP Mandalika 2024 yang berlangsung di Mataram NTB

Editor: Ahmad Haris
MotoGP.com
Ilustrasi balap MotoGP. 

TRIBUNBANTEN.COM - Sebanyak tiga pembalap MotoGP 2024 yang berstatus juara dunia, tidak ambil bagian dalam agenda parade MotoGP Mandalika 2024 yang berlangsung di Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat (NTB), Rabu (24/9/2024).

Melansir TribunLombok, parade pembalap MotoGP Mandalika 2024 dijadwalkan berlangsung mulai Jam 15.00 WIB.

Adapun rutenya mulai dari Lapangan Sangkareang menuju Teras Udayana, dilengkapi pengawalan iring-iringan kendaraan.

Baca juga: Jadwal dan Harga Tiket MotoGP Mandalika 2024, Paling Mahal Rp20 Juta

Sebanyak 11`rider kelas premier akan ambil bagian di rangkaian acara ini.

Selain itu,  pembalap local hero, yakni Mario Suryo Aji, juga turut serta.

Artinya ada beberapa pembalap kelas para raja  absen pada Parade Pembalap di MotoGP Mandalika 2024.

 

 

Termasuk tiga nama yang berstatus juara dunia MotoGP

Satu-satunya pembalap berlabel juara dunia MotoGP di 2024 yang menyemarakkan parade ini ialah Marc Marquez.

Keberadaan MM93 diprediksi akan menyedot animo penonton yang menyaksikan acara tersebut.

Berikut tiga juara dunia MotoGP yang absen, meliputi:

1. Fabio Quartararo

Fabio Quartararo adalah pembalap berstatus juara dunia yang absen di parade MotoGP Mandalika 2024.

Sang juara dunia MotoGP 2021 itu pun kini masih setia dengan Tim Monster Energy Yamaha.

Sumber: Tribunnews
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Klasemen MotoGP 2022

1

Francesco Bagnaia

Ducati Lenovo Team
467
2

Jorge Martin

Prima Pramac Racing
428
3

Marco Bezzecchi

Mooney VR46 Racing Team
329
4

Brad Binder

Red Bull KTM Factory Racing
290
5

Johann Zarco

Prima Pramac Racing
221

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved