Pilkada Tangsel
Jadwal Debat Pilkada Tangsel 2024: Ben-Pilar vs Ruhamaben-Shinta
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tangerang Selatan menjadwalkan debat pada pemilihan kepala daerah (Pilkada) Tangerang Selatan 2024.
TRIBUNBANTEN.COM - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tangerang Selatan menjadwalkan debat pada pemilihan kepala daerah (Pilkada) Tangerang Selatan 2024.
Debat kandidat akan dilaksanakan pada 12 November pukul 14.00 WIB. Kemudian, debat kedua akan dilakukan pada 21 November 2024 pukul 19.00 WIB.
Baca juga: Minim Sosialisasi Pilkada Serentak 2024, Warga Kota Serang: Jujur Saya Tak Tahu Siapa Calonnya
Terdapat dua pasangan calon wali kota-wakil wali Kota Tangerang Selatan, yaitu
Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan
Ruhamaben-Shinta Wahyuni Chairuddin
Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih Partisipasi Masyarakat dan SDM KPU Kota Tangsel, Heni Lestari mengatakan jika pihaknya telah melakukan rapat pleno.
"Bunyi PKPU paling maksimal 3 kan, maka kami bersama pimpinan lain melakukan rapat pleno, maka diputuskan dua kali pelaksanaan debat kandidat," ucap Heni saat dikonfirmasi, Selasa (8/10/2024).
Adapun, debat kandidat akan dilaksanakan pada 12 November 2024 pukul 14.00 WIB. Kemudian, debat kedua akan dilakukan pada 21 November 2024 pukul 19.00 WIB.
KPU Tangsel juga telah memutuskan untuk melaksanakan debat kandidat di dua stasiun televisi yaitu Metro TV dan Kompas TV.
"Di tanggal 12 debat kandidat di Metro TV lalu tanggal 21 kita di Kompas TV," ucap Heni.
Baca juga: CATAT Ini Jadwal dan Tema Debat Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Banten pada Pilkada 2024
Sebagaimana diketahui, debat kandidat dilakukan untuk memberikan informasi tentang visi, misi, dan program kerja pasangan calon kepada masyarakat sebagai bahan pertimbangan dalam menentukan pilihan.
Pelaksanaan debat ini mengacu pada PKPU Nomor 13 Tahun 2024 dan Keputusan KPU Nomor 1363 Tahun 2024 tentang Pedoman Teknis Pelaksanaan Kampanye Pilkada.
Sebagai informasi, Komisi Pemilihan Umum (KPU) menetapkan pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangsel yakni Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan nomor urut 1 serta Ruhamaben-Shinta memperoleh nomor urut 2 untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024
Artikel ini telah tayang di Tribuntangerang.com dengan judul Debat Paslon Pilkada Tangsel 2024 Dilaksanakan Dua Kali.
| Pilkada Tangsel 2024, KPU Gelar PSU di Jombang, Pamulang, dan Sawah Baru |
|
|---|
| Pilkada Tangsel, 776 Personel Polisi Amankan Tempat Pemungutan Suara |
|
|---|
| Ben-Pilar Cuti Kampanye, Posisi Wali Kota Tangsel dan Wakilnya Bakal Ditempati Penjabat Sementara |
|
|---|
| Sosok dan Biodata Marshel Widianto, Ungkap Alasan Batal Maju Pilkada Tangsel |
|
|---|
| Gerindra Buka Suara Soal Alasan Riza Patria Mundur dari Pencalonan Pilkada Tangsel 2024 |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.