Borneo vs Arema: Jadwal dan Link Live Streaming
Borneo vs Arema pada pekan ke-19 Liga 1 musim 2024-2025. Borneo vs Arema digelar di Stadion Bataan, Balikpapan, pada Mingau (19/1/2025) sore.
TRIBUNBANTEN.COM - Borneo vs Arema pada pekan ke-19 Liga 1 musim 2024-2025.
Borneo vs Arema digelar di Stadion Bataan, Balikpapan, pada Mingau (19/1/2025) sore.
Borneo berada di peringkat ke-11 klasemen sementara dengan meraih 26 poin dari 18 laga.
Arema dua strip di atas Borneo dengan meraih 28 poin dari 18 laga.
Baca juga: Jadwal Bola Malam Ini, Siaran Langsung di TV 19 Januari 2025
Borneo FC Samarinda siap bangkit pada pekan ke-19 BRI Liga 1 2024/25 setelah mengalami kekalahan tiga laga beruntun.
Tim bertekad kembali ke jalur kemenangan saat menjamu Arema FC di Stadion Batakan, Balikpapan, Minggu (19/1) sore.
Apalagi asisten Pelatih Borneo FC, Demerson Bruno Costa, mengungkapkan bahwa sejak pelatih baru [Gomez] bergabung, tim telah menunjukkan perkembangan positif.
Menurutnya, pelatih baru tersebut mulai memperkenalkan beberapa taktik yang langsung diterima dengan baik oleh para pemain.
Meskipun belum dapat mendampingi tim secara resmi karena masih menunggu proses verifikasi dari PSSI.
“Kami sudah menjalankan beberapa taktik bersama pelatih baru dan para pemain merespon dengan sangat positif. Kami optimistis bisa meraih hasil maksimal,” ujar asisten pelatih asal Brasil itu.
“Kami berharap proses ini segera selesai agar pelatih bisa bergabung untuk memberi motivasi langsung kepada tim,” imbuhnya.
Evaluasi juga telah dilakukan menjadi dasar untuk memperbaiki performa tim.
Termasuk kondisi fisik striker andalannya Matheus Pato yang masih menjadi perhatian.
Meskipun belum pulih sepenuhnya, Pato tetap diharapkan mampu memberikan kontribusi penting dalam laga ini.
“Kami tahu tiga laga terakhir mengecewakan, tapi tim sudah bekerja keras untuk memperbaiki kekurangan. Target kami jelas, kembali ke jalur kemenangan,” kata Demerson.
| Banten Warrior Pecah Telur di Kandang Singo Edan, Dewa United Menang 2-1 Atas Arema FC |
|
|---|
| Klasemen Super League Terkini: Persija Kokoh di Puncak, Persib ke 7, Dua Klub Asal Banten Terbawah |
|
|---|
| Live di TV! Ini Jadwal Bola 8-9 Agustus 2025: Borneo vs Bhayangkara hingga MU vs Fiorentina |
|
|---|
| Rafael Struick Gabung Dewa United di Liga 1 2025/2026, Siap Bersaing dan Tampil Tajam |
|
|---|
| Lampu Stadion Padam di Laga Arema FC vs Oxford United, Pelatih Oxford Justru Terpesona Aksi Suporter |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banten/foto/bank/originals/Borneo-vs-Arema-pada-pekan-ke-19-Liga-1-musim-2024-2025.jpg)