Kumuh dan Picu Banjir, Pemkot Serang Bakal Bongkar Total Pasar Rau di 2026
Pasar Induk Rau Kota Serang bakal dibongkar total di tahun 2026, untuk ditata ulang agar lebih rapih dan nyaman bagi para pedagang dan pengunjung.
Penulis: Muhamad Rifky Juliana | Editor: Ahmad Haris
Wahyu menegaskan pedagang tidak boleh lagi berjualan di bahu jalan.
"Kalau tidak mau pindah ke dalam, ya silakan, tapi jangan jualan di bahu jalan, bahu jalan itu kan buat jalan bukan buat dagang," ujarnya.
"Susah kalau kalau kita enggak tegas, kalau kita tidak memberikan ketegasan terlalu banyak permisif, acak-acakan. Kalau pengaturan kota itu berdasarkan ketegasan," tutup Wahyu.
Sementara, salah satu pedagang yang membuka usaha salon, Yanti mengaku belum mendapatkan informasi lengkap mengenai rencana pembongkaran total pasar.
"Saya belum tahu kalau Pasar Rau juga akan dibongkar. Yang saya dengar cuma pedagang luar yang akan dipindah ke dalam,” katanya.
Baca juga: Jejak Sejarah Pasar Rau Kota Serang : Diresmikan Megawati 2004, Kini Kumuh dan Menanti Wajah Baru
Ia menyampaikan, dirinya sempat merasa antusias ketika mendengar pemusatan seluruh pedagang di satu lokasi, karena dinilai berpotensi menarik lebih banyak pengunjung.
Namun, dirinya khawatir jika proses pembangunan memaksa usahanya berhenti sementara waktu.
“Padahal sudah senang kalau jadi ramai. Tapi kalau Pasar Rau dibongkar tahun depan, ya terpaksa tutup dulu sampai pembangunan selesai,” ujar Yanti.
Camat-Lurah di Kota Serang Ikut Saresehan Club Adhiyaksa FC Banten, Walikota Budi Siap Dukung Penuh |
![]() |
---|
Kadindikbud Kumpulkan Guru Agama SD-SMP se-Kota Serang, Pastikan Program Serang Mengaji Dijalankan |
![]() |
---|
Pemkot Serang Dapat Tiga Aset Baru dari Pemkab Serang, Proses Bertahap Sampai 2026 |
![]() |
---|
Mulai 2026, Siswa Baru SD-SMP di Kota Serang Dapat Seragam Sekolah Gratis |
![]() |
---|
Siap-siap! Ada Pemeliharaan Listrik Hari Ini di Kota Serang, 17 September 2025: Dimulai 09.00 WIB |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.