Virus Corona
Update 26 Juni: 51.427 Orang Positif Corona, Jumlah Kasus di Jatim Melampaui Jakarta
Kabar terbaru, jumlah kasus Covid-19 di Jawa Timur telah melebihi jumlah kasus Covid-19 di DKI Jakarta sejak kasus pertama
Penulis: Abdul Qodir | Editor: Abdul Qodir
TRIBUNBANTEN.COM , JAKARTA – Jumlah warga yang terpapar virus corona atau penyakit Covid-19 di Indonesia terus bertambah.
Hingga Jumat 26 Juni 2020, kasus Covid-19 telah mencapai 51.427 orang setelah ada tambahan 1.240 orang dalam 24 jam terakhir.
Demikian disampaikan Juru bicara pemerintah untuk penanganan Covid-19 Achmad Yurianto dalam jumpa pers di kantor BNPB, Jakarta, Jumat (26/6/2020).
"Didapatkan hasil konfirmasi positif sebanyak 1.240, sehingga totalnya menjadi 51.427 orang," ujar Yurianto.
Penambahan 1.240 kasus baru itu didapatkan dari pemeriksaan 22.819 spesimen dalam sehari terakhir.
Secara total, sudah 731.781 sampel spesimen yang dilakukan pemeriksaan. Artinya, satu orang bisa diambil sampel spesimennya lebih dari satu kali.
Yurianto menyampaikan ada tujuh provinsi melaporkan tidak ada penambahan kasus positif.
Ketujuh provinsi tersebut yakni Provinsi Bangka Belitung, Jambi, Kalimantan Barat, Kepulauan Riau, Lampung, Papua Barat dan Gorontalo.
• BREAKING NEWS: Kasus Covid-19 di Indonesia Tembus 50.000 Orang, Tertinggi di Asia Tenggara
Sementara itu, total 51.427 orang warga yang terkonfirmasi positif Covid-19 di Indonesia tersebar di 34 provinsi.
Kabar terbaru, jumlah kasus Covid-19 di Jawa Timur telah melampaui jumlah kasus Covid-19 di DKI Jakarta sejak kasus pertama diumumkan Presiden Jokowi pada 2 Maret 2020.
Jumlah kasus Covid-19 di Jawa Timur telah mencapai 10.796 orang. Sementara, di DKI Jakarta sebanyak 10.901 orang.
Di bawah DKI Jakarta ada Sulawesi Selatan dengan 4.469 orang, Jawa Tengah dengan 3.097 orang dan Jawa Barat ada 3.014 orang.
Sementara, di Banten terdapat 1.414 orang terpapar virus corona baru bernama SARS-CoV2 itu.
Yurianto juga melaporkan adanya tambahan signifikan terhadap pasien Covid-19 yang sembuh sebanyak 884 orang.
Secara total, jumlah pasien Covid-19 yang sembuh sebanyak 21.333 orang.
Mereka dinyatakan sembuh setelah dilakukan dua kali pemeriksaan d metode polymerase chain reaction (PCR) dengan hasil negatif virus corona.
Selain itu, Yurianto juga melaporkan kabar duka.
Disampaikan ada tambahan 63 pasien Covid-19 yang meninggal dunia.
Secara total, sudah ada 2.683 pasien Covid-19 yang meninggal dunia.
"Kasus meninggal hari ini 63 orang sehingga total meninggal adalah 2.683 orang,” ujar Yurianto.
Yurianto menambahkan, kasus Covid-19 telah terjadi di 448 kabupaten dan kota di 34 provinsi di Indonesia.
Selain kasus yang telah terkonfirmasi positif Covid-19, masih ada 38.381 orang dalam kategori orang dalam pemantauan atau ODP dan 13.506 orang sebagai pasien dalam pengawasan atau PDP.
Berikut sebaran 51.427 kasus Covid-19 di 34 provinsi di Indonesia hingga Jumat, 24 Juni 2020:
1. Aceh: 69 kasus positif
2. Bali: 1.263 kasus positif
3. Banten: 1.414 kasus positif
4. Bangka Belitung: 148 kasus positif
5. Bengkulu: 124 kasus positif
6. DI Yogyakarta: 302 kasus positif
7. DKI Jakarta: 10.796 kasus positif
8. Gorontalo: 243 kasus positif
9. Jambi: 114 kasus positif
10. Jawa Barat: 3.014 kasus positif
11. Jawa Tengah: 3.097 kasus positif
12. Jawa Timur: 10.901 kasus positif
13. Kalimantan Barat: 313 kasus positif
14. Kalimantan Timur: 483 kasus positif
15. Kalimantan Tengah: 817 kasus positif
16. Kalimantan Selatan: 2.876 kasus positif
17. Kalimantan Utara: 197 kasus positif
18. Kepulauan Riau: 291 kasus positif
19. Lampung: 187 kasus positif
20. Maluku Utara: 661 kasus positif
21. Maluku: 691 kasus positif
22. Nusa Tenggara Barat: 1.142 kasus positif
23. Nusa Tenggara Timur: 113 kasus positif
24. Papua Barat: 233 kasus positif
25. Papua: 1.633 kasus positif
26. Riau: 223 kasus positif
27. Sumatera Selatan: 1.907 kasus positif
28. Sumatera Barat: 720 kasus positif
29. Sumatera Utara: 1.370 kasus positif
30. Sulawesi Utara: 984 kasus positif
31. Sulawesi Tenggara: 341 kasus positif
32. Sulawesi Selatan: 4.469 kasus positif
33. Sulawesi Tengah: 183 kasus positif
34. Sulawesi Barat: 108 kasus positif
Sumber: Kementerian Kesehatan RI
