Lesty Kejora Sebut Akan Menikah Tahun Ini dengan Rizky Billar, Bocorkan Tanggal Pastinya

Lesti Kejora bahkan dengan mantap mengatakan bahwa rencana menikah dengan Rizky Billar itu sudah matang.

Penulis: Zuhirna Wulan Dilla | Editor: Yudhi Maulana A
Capture Youtube Instagram @rizkybillar
Potongan poster sinetron Ku Lepas dengan Ikhlas yang dibintangi Rizky Billar dan Lesti Kejora 

Melansir Tribunnews, hal itu terlihat di YouTube Rizky Billar yang diunggah, Jumat (26/3/2021).

Mulanya, pasangan yang dikabarkan akan segera menikah ini tampak berjalan-jalan ke mall.

Mereka mampir ke toko mainan membawa seorang anak perempuan yang sempat digendong Rizky Billar.

Baca juga: Rizky Billar Asyik Joget TikTok Bersama Ayu Ting Ting, Postingan Kekasih Lesty Kejora Jadi Sorotan

Baca juga: Bakal Ada Kejutan di Konser Rizky Billar dan Lesty Kejora Bertajuk Leslar Dream Wedding Besok

Di tempat mainan, Rizky Billar dan Lesty Kejora membebaskan anak perempuan tersebut untuk memilih mainan.

Anak perempuan tersebut langsung memilih satu mainan yang terletak di rak atas.

"Yang mana sayang?" tanya Lesty Kejora dikutip TribunJakarta.com.

Saat satu mainan sudah ditunjuk, Lesty Kejora meminta agar anak tersebut mengatakannya kepada Rizky Billar.

"Bilang papah," suruh Lesty Kejora.

"Mau yang ini," ucap anak perempuan tersebut.

"Bilang apa, panggil dulu dong," tutur Lesty Kejora.

"Papah mau ini," ucap si anak tersebut seraya mencium pipi Rizky Billar.

Melihat pemandangan tersebut di depannya, Lesty Kejora tampak senyam-senyum.

Pelantun lagu 'Kulepas dengan Ikhlas' ini meleleh dengan sebutan papah yang disematkan kepada Rizky Billar.

"Hmmmmm, gimana ya kalau entar anak beneran," ucap Lesty Kejora tersenyum.

Teka-teki waktu pernikahan Rizky Billar dan Lesty Kejora

Sumber: Tribun Banten
Halaman 2 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved