Kabar Seleb
Mbah Mijan Terngiang Obrolan dengan Mbak You Sebelum Meninggal: Kayanya Saya Udah gak Lama Lagi
Peramal Indonesia Mbah Mijan menceritakan percakapannya dengan mendiang Mbak You setahun lalu.
Penulis: Zuhirna Wulan Dilla | Editor: Yudhi Maulana A
Laporan Wartawan TribunBanten.com, Zuhirna Wulan Dilla
TRIBUNBANTEN.COM - Peramal Indonesia Mbah Mijan menceritakan percakapannya dengan mendiang Mbak You setahun lalu.
Bahkan dulu Mbah Mijan tak menghiraukan pembicaraan Mbak You yang kini membuatnya menyesal.
"Ya setahun lalu kita kan lagi ngobrol-ngobrol soal ya ini gimana Mbak You Indonesia sedang ada pandemi dan sebagainya, kemudian beliau menjawab yang intinya begini begini sampe akhirnya kita ngobrolin soal pribadi dan dia bilang 'saya juga tahu kayaknya saya udah gak lama lagi' tapi saya hanya menyikapi sebatas ya angin lalu saja ya seperti itu gitu," ujar Mbah Mijan dilansir dari video di kanal YouTube Cumicumi, Jumat (2/7/2021),
Menyesal tak menggubris omongan Mbak You, Mbah Mijan menyebut kala itu ia hanya menyemangi sang peramal yang dikenal pernah menikahi ular itu.
Mbah Mijan menerangkan kalau pertemuan terakhir dengan Mbak You sekitar satu tahun lalu.
"Kalau bertemu terakhir satu tahun lalu tapi komunikasi via chat 2 bulan lalu lah," kata Mbah Mijan.
Baca juga: Pesan Terakhir Mbak You Sebelum Meninggal Dunia, Sebut Sudah Ikhlaskan Semua Meski Ada Rasa Kecewa
Sayangnya, justru Mbah Mijan tak bisa menemani Mbak You hingga ke tempat peristirahatan terakhirnya karena ada jadwal lain yang tak bisa ditinggal.
"Ya abis ini mungkin nanti saya ke sana, saya turut bela sungkawa dan berduka," ucap Mbah Mijan.
Perlu diketahui, peramal ternama Indonesia, Mbak You, dikabarkan telah tutup usia, Kamis (1/7/2021) kemarin.
Kabar meninggalnya Mbak You disampaikan oleh rekan sesama peramalnya Mbah Mijan melalui akun Twitternya.
"Innalillahiwainnailaihirojiun, selamat jalan Mbak You, Husnul Khotimah, Al-Fatihah, Aamiin," tulis Mbah Mijan.
Profil Mbak You
Diketahui, pemilik nama asli Euis Juwariyah Johana atau yang dikenal Mbak You ini lahir di Salatiga, Jawa Tengah pada 7 Maret 1974.
Mbak You diketahui juga ternyata memiliki ayah yang berprofesi sebagai seorang TNI.
