RANS Cilegon FC

Disuguhkan Roti dan Daging Terus Selama di Turki, Pemain RANS Cilegon FC Mengeluh: Kurang Nasi Ini

Tim RANS Cilegon FC berangkat ke Turki sejak 16 Agustus 2021 lalu untuk melakukan pertandingan.

Penulis: Zuhirna Wulan Dilla | Editor: Yudhi Maulana A
Capture YouTube RANS Entertainment
RANS Cilegon FC sedang menikmati hidangan khas Turki 

Laporan Wartawan TribunBanten.com, Zuhirna Wulan Dilla

TRIBUNBANTEN.COM - Tim RANS Cilegon FC berangkat ke Turki sejak 16 Agustus 2021 lalu untuk melakukan pertandingan.

Setelah beberapa hari di sana, rupanya para pemain mengaku rindu masakan Indonesia dan terlihat tak bersemangat menyantap makanan Turki.

Melansir video di Rans FC Official, Rabu (25/8/2021) kemarin, tim RANS Cilegon FC sedang menikmati hari ketiga mereka di Turki.

Tapi sayangnya, hari ketiga itu mereka terlihat lesu ketika makan malam.

Rans Angels, Tiphaine yang menyadari itu langsung bertanya kepada para pemain apakah mereka tidak suka dengan makanannya.

Para pemain menyebut mereka suka dan menikmati namun berasa ada yang kurang.

"Kurang nasi ini," ucap salah satu pemain RANS Cilegon FC.

Menanggapi itu Tiphaine mewajari kalau orang Indonesia memang tak bisa lepas dari nasi.

"Daging sama rotinya enak tapi tetep butuh nasi," kata pemain RANS Cilegon FC lainnya.

Baca juga: Tonton Langsung Rans Cilegon FC Berlaga di Turki, Raffi Ahmad dan Rudy Salim Bersaing Beri Bonus Ini

Saat ditanya bagaimana rasanya tiga hari tanpa nasi, pemain RANS Cilegon FC berharap akan terbiasa.

"Udah tiga hari sama ini, ya semoga terbiasa," harapnya.

Sebenarnya pemain RANS Cilegon FC tak ada masalah dengan rasa makanan Turki, mereka mengaku semuanya enak.

"Enak semua kok tapi jadi kebanyakan daging ini," katanya bergurau.

Pemain Rans Cilegon FC berangkat ke Turki
Pemain Rans Cilegon FC berangkat ke Turki (YouTube/Rans Entertainment)

"Jadi mabok daging," tambahnya.

Sumber: Tribun Banten
Halaman 1 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved