Sang Ayah Larang Keras Angelina Sondakh Kembali Terjun di Politik, Lucky Sondakh: Nggak Usah Lah
Ayah Angelina Sondakh, Lucky Sondakh melarang keras sang anak untuk kembali terjun ke dunia politik
TRIBUNBANTEN.COM - Angelina Sondakh kerap mengabiskan waktu bersama dengan keluarga setelah bebas dari penjara.
Sebab, mendekam di penjara selama 10 tahun membuat dirinya hampir kehilangan waktu bersama dengan keluarga.
Saat ini, Angelina Sondakh akan lebih fokus untuk merawat keluarga baik anak maupun orang tuanya.
Diakui Angelina Sondakh, selama di penjara ia sangat berharap orang tuanya selalu diberi kesehatan dan umur panjang.
Angelina Sondakh atau yang akrab disapa Angie ini sangat bersyukur karena ia masih bisa bersama-sama dengan keluarga dan tentunya bersyukur karena masih bisa mendapatkan nasihat dari sang ayah, Lucky Sondakh.
Baca juga: Penuh Haru! Ternyata Ini Ketakutan Angelina Sondakh Selama di Penjara: Doa Saya Hanya Ini
Melansir dari kanal YouTube Keema Entertainment pada Senin (7/3/2022), Angelina Sondakh melakukan perbincangan dengan sang ayah.
Dalam kesempatan tersebut, Lucky Sondakh sempat menyinggung teori Machiavelli tentang tidak ada kawan abadi di politik dan hanya berdasarkan kepentingan yang pas dengan situasi Angelina Sondakh.
"Makanya Angie sudah nggak mau lagi, Dad.
Jadi Angie udah nggak mau ke politik. Angie kalau denger politik itu udah rasanya.
Angie udah mau denger nasihat dari Daddy. Angie nggak mau politik, Angie mau coba cari jalan insyaallah ada jalannya," ucap Angelina Sondakh.
Angie mengaku sangat trauma jika mendengar tentang politik.
Ia ingin melupakan masa lalunya dengan meminta nasihat serta dituntun agar bisa menjadi pribadi yang lebih baik.
"Udahlah, kadang-kadang kalau ngomongin politik itu Angie ada sedikit trauma gitu.
Jadi Angie ngaku salah, udah Angie nggak mau ke situ-situ.
Angie minta nasihat Daddy biar Daddy tuntun Angie ke jalan yang lebih baik," lanjut Angelina Sondakh.
