Sumber Kekayaan Baru Angelina Sondakh, Sang Ayah Beberkan Peluang yang Muncul: 'Bukan Sombong Ya'

Ayah Angelina Sondakh, Lucky Sondakh mengungkapkan peluang pundi-pundi uang baru yang bisa dihasilkan sang anak.

Editor: Vega Dhini
YouTube Keema Entertainment
Angelina Sondakh berbincang dengan sang Ayah dengan Penuh haru. 

"Angie bilang, Dad kayaknya angie gak mau lagi hidup. Gak bisa, karena saya ketemu Keanu pas Keanu mau 17 tahun, karena ada uang pengganti 5 tahun," ungkap Angelina Sondakh sambil menangis di depan ayahnya. 

Saat itu lah sang ayah, Lucky Sondakh memberikan nasehat yang selalu diingat sampai saat itu. 

Lucky Sondakh merayu Angie dengan menyebut dia sekarang menjadi anak penurut yang memang tidak memiliki pilihan selain menurut pada keputusan hukumnya. 

Setelah itu, Lucky juga banyak memberikan Angie buku-buku inspiratif seperti dari Michelle Obama dan Nelson Mandela untuk melatih otaknya.  

"Udah gitu Daddy bilang latih hati, latih emosi, jangan menyerah. Karena Angie cuma punya satu pilihan, menjadi kuat," ungkap Angie mengenang petuah ayahnya.

Selain itu, Lucky juga meminta Angie melatih psikomotor dengan belajar ngebor hingga ngecat. 

"Dan lupakan lah yang lalu, karena tidak ada yang adil di dunia ini, Angie. Kamu tidak perlu mencari keadilan, kamu perlu cari gimana menjalani agar kamu kembali ke Keanu," ujar Angie menirukan nasehat Lucky saat itu.

Aktivitas Angelina Sondakh

Aktivitas terbaru Angelina Sondakh setelah bebas dari penjara diungkap oleh sang ayah, Lucky Sondakh.

Aktivitas istri Adjie Massaid ini tampak dalam video yang diunggah di instagram pribadi Lucky, @luckyswsondakh.

Lucky juga menyebut-nyebut sang cucu, Keanu Massaid dalam captionnya.

Dalam video tersebut, tampak Angelina Sondakh tengah sibuk membersihkan dapur.

Ia tampak begitu telaten dan hati-hati, seolah sudah biasa melakukannya.

"#angelinasondakh Look @keanu_massaid your mom is busy cleaning

(Lihat @keanu_massaid, ibumu sedang sibuk membersihkan)" tulis Lucky dalam captionnya.

(Surya.co.id/Putra Dewangga Candra Seta)

Artikel ini telah tayang di Surya.co.id dengan judul PERINGATAN Lucky Sondakh untuk Angelina Sondakh Soal Harta dan Politik, Istri Adjie Massaid Trauma

Sumber: Surya
Halaman 4/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved