Waspada Banjir, Warga Perumahan Puri Delta Serang Ronda Malam di Teras Rumah saat Hujan Deras
Warga RT/RW 001/13 perumahan Puri Delta, Kecamatan Kasemen, Kota Serang melaksanakan ronda malam saat intensitas hujan deras
Penulis: mildaniati | Editor: Glery Lazuardi
Laporan Wartawan TribunBanten.com, Mildaniati
TRIBUNBANTEN, KOTA SERANG - Warga RT/RW 001/13 perumahan Puri Delta, Kecamatan Kasemen, Kota Serang melaksanakan ronda malam saat intensitas hujan deras mengguyur di wilayah perumahan.
Yandi Deslatama warga perumahan Puri Delta mengatakan, warga bersama RT dan warga setempat melakukan ronda malam di teras rumah masing-masing.
Ronda dilakukan saat hujan terus menerus mengguyur wilayah Kota Serang sejak kemarin sampai malam hari.
"Bapak-bapak semalam pada ronda di teras rumah," ujarnya pada TribunBanten.com melalui pesan instan, Jumat (7/10/2022).
Baca juga: Tol Pondok Aren-Serpong Banjir, Pengelola Sebut Penyebab: Penyempitan Sungai & Berubah Fungsi Lahan
Warga perumahan khawatir kejadian banjir terulang kembali pada awal Maret 2022. Kata Yandi, rumahnya tepat berada di depan kali.
"Takut keulang lagi banjir bulan lalu," terangnya.
Apalagi kata Yandi, saat ini wilayah Kota Serang hampir satu minggu diguyur hujan. Hujan turun saat siang hari, sore, dan malam.
"Mata sampai sepet gegara begadang ronda takut banjir," jelasnya.
Saat terjadi banjir beberapa bulan lalu, kata Yandi, rumahnya terendam banjir setinggi 2 meter. Dia merasa repot untuk membersihkan rumah pasca banjir, terlebih barang-barang dan perabotan rumah tangga terendam banjir.
Warga akan tetap melaksanakan ronda saat terjadi hujan untuk memantau intensitas ketinggian air di sungai sekitarnya.
Sementara itu, TribunBanten sudah mencoba untuk mrnghubungi pihak Kepala BPBD Kota Serang, namun belum merespon.
