Pernikahan Dini Terjadi di Bulukumba, Pengantin Pria Baru Berumur 12 Tahun dann Istrinya 15 Tahun
Beredar di media sosial video pernikahan dua bocah berinisial AL (12), pengantin pria dan P (15), mempelai perempuan.
TRIBUNBANTEN.COM - Beredar di media sosial video pernikahan dua bocah berinisial AL (12), pengantin pria dan P (15), mempelai perempuan.
Melansir TribunBulukumba.com, pernikahan dini itu terjadi di Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan.
AL diketahui berasal dari Kabupaten Bantaeng, Sulawesi Selatan.
Baca juga: Rizal Ramli Sindir Pernikahan Kaesang, Erina Gudono Ucap Terima Kasih atas Antusiasme Warga
Sedangkan P berasal dari Kelurahan Borong Rappoa, Kecamatan Kindang, Kabupaten Bulukumba.
AL dan P menggelar pernikahan di tempat tinggal mempelai perempuan.
Dalam pernikahan tersebut, keluarga pengantin memotong satu ekor sapi.
Ada juga musik elekton untuk menghibur para tamu undangan.
Video Viral di Media sosial
Video pernikahan AL dan P viral di media sosial usai diunggah oleh sejumlah akun di TikTok maupun Instagram.
Pada awal rekaman, tampak pasangan pengantin berbaju adat Bugis berwana hijau.
Keduanya diarahkan untuk duduk berdampingan di kursi pelaminan.
Pesta pernikahan terlihat sudah dipersiapkan dengan matang.
Baca juga: Pernikahan Dini Marak Terjadi di Banten, Dua Faktor Ini Jadi Pemicu Nikah di Bawah Umur
Terbukti dengan adanya tenda pernikahan hingga dekorasi untuk mempercantik pelaminan.
Fotografer juga didatangkan demi mengabadikan momen pernikahan ini.
Namun bagian yang mencuri perhatian warganet adalah usia pasangan pengantin.
