Nathalie Holscher Gendong Rayyanza, Adzam Cemburu hingga Menangis

Adzam Adriansyah Sutisna, Anak Sule dan Nathalie Holscher cemburu lihat sang mama gendong Rayyanza, anak Raffi Ahmad dan Nagita Slavina

Editor: Siti Nurul Hamidah
Instagram @nathalieholscher
Adzam Adriansyah Sutisna, Anak Sule dan Nathalie Holscher cemburu lihat sang mama gendong Rayyanza, anak Raffi Ahmad dan Nagita Slavina 

TRIBUNBANTEN.COM - Adzam Adriansyah Sutisna, Anak Sule dan Nathalie Holscher cemburu lihat sang mama gendong Rayyanza, anak Raffi Ahmad dan Nagita Slavina.

Melihat ibunya menggendong Rayyanza, Adzam mulai merengek sambil berusaha meraih lengan ibunya, seakan tak mau digendong orang lain.

Adzam kemudian menangis ingin digendong ibunya, kejadian ini terjadi saat balita-balita sultan itu datang ke pesta ulang tahun Kiano, anak Baim Wong.

Baca juga: Rayyanza dan Rafathar Bakal Diberi Adik oleh Mama Gigi dan Papa Raffi, Cipung Jadi Kakak?

Di sana Nathalie Holscher tertangkap sedang menggendong Rayyanza, sementara Adzam diserahkan pada pengasuh Rayyanza.

"Boleh nggak? Yuk dadah," ucap Nathalie sudah menggendong Rayyanza, dikutip dari kanal YouTube pribadinya pada Kamis (29/12/2022).

Sedangkan Rayyanza terlihat anteng digendong mantan istri Sule sembari melihat Adzam menangis.

Ria Ricis yang sedang bersama Nathalie Holscher mengatakan adik bungsu Rizky Febian itu cemburu pada adik Rafathar.

Pasalnya, Nathalie lebih memilih Rayyanza dibandingkan dengan dirinya.

Adzam menangis melihat Rayyanza digendong Nathalie
Adzam menangis melihat Rayyanza digendong Nathalie

Baca juga: Nathalie Holscher Dilamar Fariz, Nasib Sule Disorot, Benarkah Makin Jauh dari Baby Adzam?

"Mulai cemburu," ucap Ricis menunjuk Adzam sambil tertawa.

"Oh Bunda nggak boleh gendong yang lain, Bunda," tambahnya lagi.

Nathalie Holscher yang melihat anaknya merengek itu pun merasa tidak tega.

Masih tetap menggendong Rayyanza, kekasih Fariz Utama ini kemudian mengambil Adzam dari gendongan pengasuh anak Raffi Ahmad.

"Iya iya iya. Naluri ibu, nggak bisa gue," tuturnya pada Ria Ricis.

Baca juga: Khawatir Hal Ini Terjadi Jika Nathalie Holscher & Faris Menikah Tahun Depan, Sule Jujur: Saya Sedih!

Alhasil, Nathalie Holscher berakhir menggendong dua balita tersebut di pelukannya.

Tangisan Adzam pun seketika berhenti dan mereka kembali berkeliling lagi di pesta ulang tahun anak Baim Wong.

Sumber: Tribun Lampung
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved