Rizky Billar Jadikan Kasus KDRT Candaan, Sengaja Ubah Nama Lengkap Sang Istri: Lesti Kebanting!

Rizky Billar mendadak mengungkit soal KDRT yang dilakukannya pada Lesti Kejora.

Kloase/Net
Rizky Billar mendadak mengungkit soal KDRT yang dilakukannya pada Lesti Kejora. 

TRIBUNBANTEN.COM - Rizky Billar mendadak mengungkit soal KDRT yang dilakukannya pada Lesti Kejora.

Bahkan, pria 27 tahun itu tampak sengaja menjadikan kasus KDRT tersebut menjadi candaan.

Hal itu terlihat pada saat dirinya bermain tebak-tebakan dengan YouTuber Roy Ricardo.

Baca juga: Rizky Billar Meradang, Kini Bongkar Tabiat Mantan Karyawannya: Nipuin Fans dengan Tiket Palsu

Seperti diketahui Rizky Billar baru-baru ini membuat konten bersama dengan Roy Ricardo.

Pada konten tersebut, tampak Lesti Kejora juga mendampingi suaminya itu.

Saat itu, mereka bermain tebak-tebakan yang diawali oleh Roy Ricardo.

“Artis, artis apa yang jago main bola sodok?” tanya Roy Ricardo dilansir dari akun Instagram pribadinya @royricardo Jumat (27/1/23).

“Rizky Billiard,” jawab Roy Ricardo yang disusul tawa Rizky Billar.

Rizky Billar dan Lesti Kejora.
Rizky Billar dan Lesti Kejora. (instagram.com/rizkybillar/)

Baca juga: Usai Kasus KDRT, Hidup Lesti Kejora Bersama Rizky Billar Disebut Penuh Tekanan

Mendengar tebak-tebakan tersebut, Rizky Billar pun tak mau kalah. Ia juga melontarkan tebak-tebakan versinya sendiri.

“Gue juga punya. Artis, artis apa yang bikin rame kemarin, satu jagat Indonesia tahu beritanya,” balas Rizky Billar kepada Roy Ricardo.

Roy Ricardo tampak tak mengetahui jawaban dari pertanyaan Rizky Billar itu.

“Lesti Kebanting,” kata Rizky Billar sambil melihat ke arah istrinya yang duduk di sampingnya.

Bukannya dianggap lucu, namun keputusan Rizky Billar menjadikan kasus KDRT nya sebagai bahan candaan kembali mengundang hujatan.

Beberapa netizen pun mengingatkan Rizky Billar agar tak menjadikan kasus tersebut sebagai candaan.

Rizky Billar Ngaku Akan Bertanggung Jawab Atas Perbuatan Salah ke Lesti Kejora

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved