Pemilu 2024

DP3AKKB Sebut Pemilih Pemula di Banten yang Sudah Bikin KTP Baru 7 Persen

Kepala DP3AKKB Provinsi Banten Siti Ma’ani Nina menuturkan pada pemilu 2024 mendatang, tercatat ada sekitar 321.989 jiwa pemilih pemula di Banten.

Penulis: Ahmad Tajudin | Editor: Ahmad Haris
TribunBanten.com/Ahmad Tajudin
Kepala DP3AKKB Provinsi Banten Siti Ma’ani Nina menuturkan pada pemilu 2024 mendatang, tercatat ada sekitar 321.989 jiwa pemilih pemula di Banten. 

Laporan Wartawan TribunBanten.com Ahmad Tajudin


TRIBUNBANTEN.COM, KOTA SERANG - Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak Kependudukan dan Keluarga Berencana (DP3AKKB) Provinsi Banten, mewajibkan warganya untuk melakukan perekaman KTP.

Perekaman KTP itu diwajibkan bagi para pemilih pemula di Banten, dalam rangka mensukseskan Pemilu 2024.

Kepala DP3AKKB Provinsi Banten Siti Ma’ani Nina menuturkan, pada Pemilu 2024 mendatang, tercatat ada sekitar 321.989 jiwa pemilih pemula di Banten.

 

 

Dari jumlah itu, wajib KTP di Banten yang sudah melakukan perekaman KTP baru tujuh persen.

"Yang melakukan perekaman KTP baru 21.910 orang atau tujuh persen dari jumlah yang tersebar di delapan kabupaten kota,” ujarnya melalui pesan WhatsApp, Minggu (7/5/2023).

Nina menerangkan, dari 321.989 jiwa pemilih pemula yang tersebar di delapan kabupaten kota di Banten.

Pemilih pemula paling banyak berada di Kabupaten Tangerang yaitu sekitar 81.605 jiwa. 

Baca juga: Jelang Pemilu 2024, Pemprov Banten Genjot Perekaman KTP Digital untuk Pemilih Pemula

Kemudian dilanjut dengan Kabupaten Serang sebanyak 45.655 jiwa, Kota Tangerang 43.213 jiwa, Kabupaten Lebak 40.234 jiwa dan Kabupaten Pandeglang 39.041 jiwa.

Selanjutnya Kota Tangerang Selatan 32.886 jiwa, Kota Serang 19.734 jiwa, dan Kota Cilegon 10.621 jiwa. 

Sementara pemilih pemula yang sudah melakukan perekaman sebanyak 21.910 jiwa.

Jumlah tersebut terdiri dari Kabupaten Pandeglang sebanyak 1.012 jiwa, Kabupaten Lebak 1.443 jiwa, Kabupaten Tangerang 5.005 jiwa dan Kabupaten Serang 1.640 jiwa.

Kemudian Kota Tangerang 5.084 jiwa, Kota Cilegon 1.344 jiwa, Kota Serang 1.679 jiwa dan Kota Tangerang Selatan 4.703 jiwa.

Sumber: Tribun Banten
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved