Polri Tangkap 2 Tersangka Polisi yang Tembak Polisi, Sebut karena Kelalaian, Hotman Paris Siap Bantu
Viral di media sosial kasus anggota Polri tewas diduga ditembak seniornya di Rusun Polri Cikeas, Gunung Putri, Bogor.
TRIBUNBANTEN.COM - Viral di media sosial kasus anggota Polri tewas diduga ditembak seniornya di Rusun Polri Cikeas, Gunung Putri, Bogor.
Kasus tersebut viral usai akun Instagram @kamidayakkalbar menggungah video yang memperlihatkan jenazah anggota polri di dalam peti mati.
Dalam keterangannya, anggota Polri itu bernama Bripda Ignatius Dwi Frisco Sirage. Ia diduga tewas ditembak sesama anggota Polri.
Baca juga: Kasus Polisi Tembak Polisi Jilid Baru: Hotman Paris Siap Bantu Keluarga Bripda Dwi Frisco
Terlihat dalam video, sejumlah orang merekam jenazah Bripda Iqnatius yang diduga ada luka bekas tembakan di belakang telinga.
Pun terduga pelaku yang menembak Bripda Iqnatius merupakan seniornya di Densus 88 Antiteror di Jakarta.
Tudingan itu muncul saat keluarga dan kerabat datang ke rumah duka di Nanga Pinoh, Kabupaten Melawi, Kalimantan Barat pada Selasa (25/7/2023).
Adapun masih dalam keterangan di video viral tersebut, kejadian itu didasari karena adanya pertengkaran antara Bripda Ignatius dengan terduga pelaku.
Mabes Polri pun membenarkan kejadian tersebut.
Baca juga: Berita Terkini: Personel Polisi Tewas Tertembak Seniornya di Bogor, Propam Polri Tetap Dua Tersangka
Karo Penmas Polri Brigjen Ahmad Ramadhan menjelaskan peristiwa terjadi Minggu (23/7/2023) pukul 01.40 WIB.
Menurut Ramadhan kematian Bripda Ignatius Dwi Frisco Sirage karena kelalaian.
"Bertempat di Rusun Polri Cikeas, Gunung Putri, Bogor, telah terjadi peristiwa tindak pidana karena kelalaian mengakibatkan matinya orang yaitu atas nama Bripda IDF," ujar Ramadhan saat dikonfirmasi, Rabu (26/7/2023).
Dalam kasus ini, Polri sudah menangkap dua anggota masing-masing berinisial Bripda IMS dan Bripka IG yang diduga pelaku dalam kasus ini.
"Terhadap tersangka yaitu Bripda IMS dan Bripka IG telah diamankan untuk dilakukan penyelidikan dan penyidikan terkait peristiwa tersebut," jelasnya.
Dikatakan Ramadhan, saat ini kasus ditangani Satreskrim Polres Bogor dan tim Propam dari Polda Jawa Barat.
Hingga saat ini motif kasus tersebut masih menjadi misteri.
Keluarga Akan Ambil Langkah Hukum
| Viral, Tak Terima Diklakson, Pengemudi Pajero di Tangsel Ngaku Aparat Hingga Pamer Pistol |
|
|---|
| Viral Seorang Pemuda Tendang hingga Pukul Wajah Ibunya di Bekasi, Pelaku Kini Ditangkap Polisi! |
|
|---|
| Nathalie Holscher Disawer Ratusan Juta di Sidrap, Bupati Setempat Merasa Kecewa, Ini Penyebabnya |
|
|---|
| Lisa Mariana Bantah Tegas Buka Endorse setelah Viral Bongkar Dugaan Perselingkuhan dengan RK |
|
|---|
| Seorang Wanita Jadi Korban Pelecehan di KRL, Pelaku Sudah Diidentifikasi, akan Diblacklist KAI |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banten/foto/bank/originals/Proses-pemakaman-Bripda-Ignatius-Dwi-Frisco-Sirage-Rabu-2672023-polisi-tembak-polisi.jpg)