Jordan Ali Ingin Berbaikan dengan Febby Carol, Berharap Eva Manurung Bisa Akur Lagi dengan Keluarga

Jordan Ali menyampaikan harapannya yang ingin hubungannya dengan Febby Carol agar baik lagi.

Editor: Vega Dhini
Kolase YouTube/Instagram @jordan_ali0922
Febby Carol tanggapi kabar kedekatan Eva Manurung dengan Jordan Ali. 

TRIBUNBANTEN.COM - Perseteruan Jordan Ali dengan keluarga Eva Manurung hingga kini masih berlanjut.

Hingga kini kakak Virgoun, Febby Carol juga masih menentang hubungan yang dijalani Eva Manurung dan Jordan Ali.

Sementara itu, Jordan Ali mengaku ingin berbaikan dengan Febby Carol.

Aktor Jordan Ali dan Eva Manurung saat menjadi bintang tamu di acara Pagi-pagi Ambyar Trans TV.
Aktor Jordan Ali dan Eva Manurung saat menjadi bintang tamu di acara Pagi-pagi Ambyar Trans TV. (Tangkapan layar YouTube Trans TV)

Dikutip dari YouTube Intens Investigasi, Rabu (6/12/2023), Jordan Ali menyampaikan harapannya yang ingin hubungannya dengan Febby Carol agar baik lagi.

"Gue berharap kita bisa baikan lagi, gue berharap kita bisa seru-seruan lagi kayak dulu," ungkap Jordan Ali.

Baca juga: Jordan Ali Bantah Dirinya Putus dari Eva Manurung, Beberkan Alasan Hapus Foto: Menghargai Perasaan

Aktor 31 tahun itu pun sudah menganggap Febby sebagai kakaknya sendiri.

"Gue udah anggap lu sebagai kakak gue," ujarnya.

"Udah benar-benar luar biasa deh, orangnya kocak, humoris, lucu," imbuhnya.

Terkait hubungannya dengan Eva Manurung yang ditentang, ia menilai Febby hanya mengungkapkan rasa kecewanya terhadap orang tuanya.

Meski begitu, Jordan mengakui bakal menjaga Eva Manurung.

Bahkan Jordan pun mengatakan dirinya tak ada niatan untuk pansos dan memanfaatkan Eva Manurung.

"Mungkin sebagai anak kecewa kali sama orang tuanya."

"Tapi kak tenang aja, nyokap lu gue jagain kok."

"Gue bukannya ada niatan buat pansos, enggak," ucapnya.

Tak lupa ia meminta doa agar hubungannya dengan Febby menjadi membaik.

Sumber: Tribunnews
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved