Kabar Dunia
Pesawat Azerbaijan Airlines Jatuh dan Meledak di Chechnya: Banyak Penumpang Selamat!
pesawat Azerbaijan Airlines jatuh di Aktau, Kazakhstan pada Rabu (25/12/2024). Pesawat tujuan Grozny, Chechnya ini membawa 62 penumpang dan lima awak.
Pihak berwenang di Kazakhstan mengatakan mereka telah mulai menyelidiki apa yang terjadi, mempertimbangkan kemungkinan penjelasan seperti masalah teknis.
Azerbaijan Airlines, maskapai penerbangan nasional negara itu, mengatakan Embraer 190 telah melakukan pendaratan darurat sekitar 2 mil (3 km) dari Aktau, pusat minyak dan gas di pantai timur Laut Kaspia.
"Informasi mengenai korban saat ini masih dalam proses klarifikasi, namun berdasarkan informasi awal, ada yang selamat," kata Kementerian Darurat.
Badan pengawas penerbangan Rusia mengatakan dalam sebuah pernyataan bahwa informasi awal menunjukkan pilot telah memutuskan untuk melakukan pendaratan darurat setelah menabrak burung.
Baca juga: Perjalanan Timnas Jepang ke Indonesia Tertunda Gegara Pesawat Alami Kendala
Menyusul berita kecelakaan itu, Presiden Azerbaijan, Ilham Aliyev langsung pulang dari Rusia, di mana ia seharusnya menghadiri pertemuan puncak pada hari Rabu, dikutip dari RIA Novosti.
Pemimpin Chechnya, Ramzan Kadyrov menyampaikan belasungkawa dalam sebuah pernyataan.
Kadyrov mengatakan para korban yang dirawat di rumah sakit berada dalam kondisi yang sangat serius.(RIA Novosti)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Ajaib! Banyak Penumpang Selamat Saat Pesawat Azerbaijan Airlines Jatuh dan Meledak di Chechnya
| Tolak Wajib Militer, 200 Ribu Yahudi Ultra-Ortodoks Turun ke Jalan di Yerusalem |
|
|---|
| Mayoritas Warga Israel Tolak Pemimpinnya Kembali Berkuasa, Karier Netanyahu Diujung Tanduk |
|
|---|
| Kala Trump Kembali Puji Prabowo di Depan 25 Kepala Negara Besar Dunia |
|
|---|
| Dihadiri Prabowo, Trump Sebut KTT Perdamaian Gaza Jadi Simbol Penutup Potensi Perang Dunia III |
|
|---|
| 27 Kepala Negara Hadiri KTT Perdamaian Gaza di Mesir, Prabowo Satu-satunya dari Asia Tenggara |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banten/foto/bank/originals/Pesawat-Azerbaijan-Airlines-Pesawat-meledak-Pesawat-terbakar.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.