Tak Ingin Putri Karlina dan Maula Akbar Bernasib Seperti Dirinya, Dedi Mulyadi Berpesan: Komitmen

Dedi Mulyadi berpesan agar Maula Akbar tetap mempertahankan rumah tangganya dengan Putri Karlina dalam kondisi sesulit apa pun.

Editor: Vega Dhini
Instagram /putri.karlina14
PUTRI KARLINA - Foto tangkapan layar Instagram @putri.karlina14 yang diunggah Selasa (15/5/2025) memperlihatkan foto Wabup Garut Putri Karlina dan Maula Akbar, serta acara pengajian pra-pernikahan. 

TRIBUNBANTEN.COM - Wakil Bupati Garut, Putri Karlina dan putra sulung Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi, Maula Akbar melangsungkan pernikahan pada hari ini, Rabu (16/7/2025).

Kisah cinta Putri Karlina dan Maula Akbar menyita perhatian publik.

Rupanya, ada peran Dedi Mulyadi di balik jalinan asmara Putri Karlina dan Maula Akbar.
 
Hal itu diungkap Putri Karlina saat wawancara dengan Tribunjabar.com pada Senin, (14/7/2025).

Menurut pengakuan Putri Karlina, awal mula kedekatannya dengan Maula Akbar berawal dari masa kampanye mencalonkan diri sebagai wakil Bupati Garut.

"Kalau kata calon suami tuh beraninya aku sama kayak beraninya bapak (Dedi Mulyadi), jadi pemberaniya saya bukan karena setelah nempel sama bapak.

Bahkan KDM sendiri putri sulung Irjen Pol Karyoto itu sosok yang cocok jadi penerusnya.

"Bapak tuh pernah ngomong ketika bertemu saya pertama kali 'ini bakal kayak saya ini mimpinnya', itu belum ketemu sama aa, jadi kata suami kamu ini kayak bapak pas 20 tahun lalu," ungkap Putri.

Dedi Mulyadi sendiri bak merasa kagum dengan sosok Putri, hingga akhirnya terbesit ingin menjodohkan putranya dengan wakil Bupati Garut.

"Pertama kali yang ngenalin ya bapak Dedi Mulyadi, kalau beliau itu pertama kali kenal saya waktu kunjungan kerja di Garut masih masa kampanye itu ada baliho diisi saya, dari situ disampaikan ke bapak," 

"Kebetulan saya lebih banyak komunikasi dengan pak Dedi daripada sama calon suami, jadi pak Dedi juga tahu saya orangnya gimana, jadi beliau pd lah 'udah sama anak saya aja daripada sama yang lain', jadi bapak si yang ngenalin waktu ada agenda ke Garut,"

Meski terpaut usia 6 tahun, hal itu tak membuat Putri merasa rendah diri, ia justru mengaku sosok putra KDM cukup dewasa dari seusianya.

"Politik itu menuakan kita, jadi calon suami masih sangat muda karena beliau berkecimpung di dunia politik ada penuaan yang akhirnya saya jadi merasa sama, jadi masalah umur agak kejawab lah," ungkapnya.

Pengin Nikah di KUA

Saat hendak meminta restu kepada kedua orang tua untuk melangkah ke jenjang pernikahan, Putri dan Maula sempat mengajukan ingin akad nikah hanya di KUA.

Keinginan tersebut mengingat banyaknya pertimbangan, terlebih undangan.

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved