Anda Takut Jarum Suntik? Waspada Trypanophobia
Banyak orang bergelut dengan masalah takut jarum suntik atau takut disuntik secara berlebihan. Kondisi ini tak hanya dialami anak-anak.
Merasa disakiti secara fisik dan emosional
Berupaya menghindari perawatan medis yang melibatkan jarum suntik
Takut jarum suntik berlebihan bisa menghambat perawatan medis.
Lakukan pemeriksaan kesehatan mental jika muncul gejala fobia jarum suntik di atas.
Ahli kesehatan mental biasanya mendiagnosis seseorang terkena trypanophobia apabila takut jarum suntik berlebihan sampai mengurangi kualitas hidup dan mengganggu keseharian.
Cara mengatasi takut jarum suntik berlebihan
Terdapat beberapa cara mengatasi takut jarum suntik berlebihan, terutama jika seseorang sudah didiagnosis dengan trypanophobia.
Antara lain:
Terapi perilaku kognitif
Terapi ini dilakukan dengan mengeksplorasi ketakutan jarum suntik penderita lalu dicari teknik paling pas untuk mengatasinya.
Lewat beberapa sesi terapi, terapis akan membantu penderita mengendalikan rasa takut untuk menguasai pikiran dan perasaan.
Terapi pemaparan
Terapi ini mirip dengan terapi perilaku kognitif dengan fokus mengubah respons fisik dan mental dalam menghadapi fobia.
Terapis akan melakukannya secara bertahap.
Dimulai dengan menunjukkan foto jarum suntik, mengarahkan penderita berdiri di dekat jarum suntik, memegang jarum suntik, sampai membayangkan disuntik.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banten/foto/bank/originals/foto-vaksin.jpg)