Kronologi Pemuda di Pamulang Terperosok ke Sumur Sedalam 8 Meter, Evakuasi Berlangsung Dramatis
Cor semen itu diduga tidak kuat menahan beban Riko yang memiliki berat badan 65 kilogram.
TRIBUNBANTEN.COM, TANGSEL - Riko, terperosok ke dalam sumur di rumahnya di Jalan Kedaung, Pamulang, Tangerang Selatan ( Tangsel), Minggu (18/7/2021).
Pemuda berusia 18 tahun ini terperosok ke dalam sumur sedalam delapan meter.
Keluarga kemudian melaporkan kejadian itu kepada tim Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Tangsel.
Baca juga: Hilang Usai Pamit Cari Kayu, Nenek Asal Tasikmalaya Ditemukan Tewas di Sumur, Begini Kronologinya
Komandan Regu Rescue Tim Alfa Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Tangsel, Darus Salam, mengatakan Rico terperosok ke dalam sumur saat hendak wudu di kamar mandi.
Peristiwa itu terjadi sekitar pukul 05.00.
Di bawah kamar mandi itu ada sumur tua yang ditutup cor semen.
Saat Riko berdiri di atas coran, lantai itu kemudian ambruk.
Cor semen itu diduga tidak kuat menahan beban Riko yang memiliki berat badan 65 kilogram.
Baca juga: Dendam Asmara Maut, Terkuak Motif Ibu Karungi Anak 4 Tahun dan Buang ke Sumur dalam Keadaan Hidup
"Riko terperosok dan terimpit tanah," ujar Salam lewat keterangannya, Minggu.
Setelah menerima laporan, tim Pemadam Kebakaran Tangsel mengerahkan lima personel ke lokasi kejadian.
"Tim berhasil mengeluarkan korban dengan selamat," kata Salam.
Baca juga: Penyelamatan Dramatis Seekor Kucing yang Terperangkap di Sumur Sedalam 15 Meter di Ciputat
Tim mengevakuasi Riko memakai tali.
Proses evakuasi memerlukan watku selama 90 menit.
"Evakuasi berjalan dramatis, sambil diiringi doa keluarga korban yang menyaksikan tim memakai tali untuk menarik korban," ucapnya.