Kabar Seleb

Diberitakan Meninggal Dunia, Andre Taulany Syok, Berharap Pelaku Penyebar Hoaks Sadar: Saya Sehat!

Baru-baru ini beredar kabar di media sosial artis Andre Taulany meninggal dunia. Tak lama setelah kabar itu beredar, Andre Taulany pun muncul.

YouTube KinosGina
Baru-baru ini beredar kabar di media sosial artis Andre Taulany meninggal dunia. Tak lama setelah kabar itu beredar, Andre Taulany pun muncul dan melakukan bantahan. 

TRIBUNBANTEN.COM - Baru-baru ini beredar kabar di media sosial artis Andre Taulany meninggal dunia.

Tak lama setelah kabar itu beredar, Andre Taulany pun muncul dan melakukan bantahan.

Rupanya kabar itu hanya hoaks. Ia sendiri terkejut saat dirinya diberitakan meninggal dunia.

Baca juga: Ungkapan Andre Taulany untuk Ahmad Dhani: Gue Respect & Ngefans Sama Orang Ini, Titik!

"Masya Allah, ini jujur pertama saya kaget kok bisa-bisanya memberitakan sesuatu yang tidak terjadi," beber Andre Taulany dikutip dari Tribunnews.com, Rabu (15/3/2023).

Andre lantas berdoa agar orang yang membuat kabar hoaks dirinya meninggal dunia diberi kesadaran.

"Semoga orang-orang yang mengupload berita ini disadarkan. Karena pertama itu membuat berita bohong, kedua juga pasti itu sesuatu yang enggak baik," ucap Andre.

"Semoga disadarkan dan tidak terjadi berita-berita seperti ini lagi," tambahnya.

Andre menegaskan bahwa saat ini kondisinya baik-baik saja dan sehat tanpa ada masalah apapun.

Andre Taulany jelaskan alasan kepada Boy William jarang unggah foto dengan istri. (Bidikan YouTube Trand Tv Official).
Andre Taulany jelaskan alasan kepada Boy William jarang unggah foto dengan istri. (Bidikan YouTube Trand Tv Official). (Kompas.com/Revi C Rantung)

Baca juga: FAKTA Konser Dewa 19 di JIS, Tampil Bareng Andre Taulany hingga Dihadiri Anies dan Prabowo Subianto

"Alhamdulillah saya dalam keadaan sehat walafiat, mohon doanya kepada teman-teman saling mendoakan semoga selalu diberikan kesehatan," beber Andre.

Sekedar informasi, secara tiba-tiba Andre Taulany dikabarkan meninggal dunia usai muncul sebuah video hoax di media sosial.

Bahkan nama Andre sempat masuk ke deretan tranding di Twitter.

Tukul Arwana Alami Hal Serupa

Pelawak Tukul Arwana kembali menjadi korban berita bohong atau hoaks.

Baru-baru ini beredar kabar jika Tukul Arwana meninggal dunia saat sedang menjalani perawatan untuk kesembuhannya.

Dalam sebuah video di media sosial, tampak kediaman Tukul Arwana yang ramai tersorot.

Sumber: Tribunnews
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved